BBKSDA Riau Evakuasi dan Lepasliarkan Kucing Hutan dari Warga Duri

Senin, 07 Juni 2021

Pekanbaru, 7 Juni 2021 - Tim Resort Duri Balai Besar KSDA Riau menindaklanjuti laporan dari personil Our Nature Indonesia (ONI) Duri, bahwa akan ada penyerahan satwa dilindungi Kucing Hutan (Prionailurus bengalensis) yang ditemukan pak Putra warga di jalan Tegal Sari, komplek Perumahan Tamsn Anggrek, Duri pada Selasa, 1 Juni 2021.

Berdasarkan informasi pak Putra, seekor Kucing hutan datang ke pekarangan rumah tetangganya. Karena tetangga tersebut kaget dan berteriak, akhirnya beliau langsung menangkap Kucing hutan tersebut dan memasukkannya ke dalam kandang. Kemudian satwa dibawa ke pos security komplek dan diamankan di rumah salah seorang warga. Berbekal informasi tersebut, Tim kemudian menjemput dan menerima penyerahan satwa Kucing hutan dan tak lupa Tim memberikan sosialisasi terkait satwa yang dilindungi.

Setelah memastikan bahwa Kucing hutan tersebut sehat dan siap dilepasliarkan, maka pada hari  Kamis, 3 Juni 2021, Tim Resort Duri beserta Yayasan ONI melakukan pelepasliaran ke habitatnya yaitu sebuah kawasan konservasi yang berada di Duri.

Terima kasih banyak untuk Yayasan ONI, pak Putra dan warga Duri atas kesadarannya. Semoga apa yang kalian lakukan dapat menjadi contoh teladan bagi banyak orang.

Sumber : Balai Besar KSDA Riau

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini