Pelatihan Enumerator Perikanan, Balai TN Taka Bonerate dan WCS-IP Rekrut Masyarakat Lokal

Rabu, 13 November 2019

Benteng - Kepulauan Selayar, 13 November 2019. Kemarin (12/11), di ruang fungsional Balai Taman Nasional Taka Bonerate (TNTBR) berlangsung pemaparan Program dan Pelatihan Enumerator Perikanan Balai TNTBR oleh mitra WCS-IP.

Setelah di penghujung bulan Oktober kemarin melakukan pengambilan data ekologi dan sosial ekonomi, WCS-IP akan kembali melakukan pendataan/monitoring perikanan di TN Taka Bonerate mulai November 2019. Tentunya pendataan tersebut akan dilakukan secara berkala.

Giat ini dibuka oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Usman yang dihadiri oleh para Kepala SPTN, koordinator fungsional dan Pokja Teknis TN Taka Bonerate serta tiga orang Enumerator dari masyrakat lokal yang terpilih.

Kemudian dilanjutkan pemaparan materi oleh Siska Agustina, koordinator program perikanan WCS-IP. "Pendataan perikanan di kawasan TN Taka Bonerate merupakan salah satu upaya untuk mengumpulkan data dan informasi kondisi perikanan di TN Taka Bonerate" kata Siska saat memulai pemaparan. Pelatihan Enumerator ini akan berlangsung tiga hari kedepan, 12 sampai dengan 14 November.

Pendataan akan dilakukan di 3 site (desa) yaitu Rajuni, Tarupa, Latondu. Setelah pengambilan data dan evaluasi, kegiatan ini akan dilakukan secara merata di semua desa di dalam TN Taka Bonerate.

Pendataan dilakukan oleh Enumerator lokal dari masyarakat Rajuni, Tarupa, dan Latondu. Hal ini selain untuk memberdayakan masyarakat setempat, juga mereka paham akan kondisi masyarakat dan pulau tempat mereka tinggal, dan akan didampingi oleh Enumerator dari Balai TN Taka Bonerate dan mitra WCS-IP.

Pelatihan Enumerator perlu dilakukan dalam upaya pemahaman terhadap teknis pengumpulan dan pengunggahan data agar sistem pemantauan pendaratan yang dilakukan sesuai dengan SOP.

Metode pendataan berbasiskan fish landing (pendaratan ikan), dengan target ikan karang dan ikan demersal (ikan dasar laut) ekonomis penting. Data hasil akan ditampilkan secara realtime, pengumpulan dan penyimpanan data dilakukan dalam sistem database dan dikumpulkan kemudian diinput ke Excel dan selanjutnya diunggah ke server tersebut.

Hasil kajian dari informasi yang telah dikumpulkan, selanjutnya bisa dijadikan dasar untuk membuat kebijakan/strategi ditingkat pemerintah, khususnya Balai TN Taka Bonerate ataupun pihak yang terkait.

Sumber : Asri - PEH Penyelia Balai Taman Nasional Taka Bonerate

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini