Penampakan Beruang di Dua Desa, Warga Dihimbau Waspada

Jumat, 19 Mei 2023 Balai Besar KSDA Sumatera Utara

Pijor Koling, 19 Mei 2023 - Adanya laporan warga  Kelurahan Pijorkoling, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Kota Padangsidimpuan, Suhael Harahap, kepada petugas Balai Besar KSDA Sumatera Utara melalui Resort SM. Barumun I pada Seksi Konservasi Wilayah VI Kota Pinang, tentang adanya satwa liar diduga jenis  Beruang (Helarctos malayanus) yang meresahkan warga di Lingkungan 1 Kelurahan Pijor Koling pada Hari Kamis 4 Mei 2023.  Beruang tersebut bahkan  sudah sampai ke areal perumahan masyarakat.  

Menindaklajuti laporan warga tersebut, Tim Seksi Konservasi Wilayah VI Kota Pinang turun langsung ke lapangan dan melakukan penelusuran terkait laporan adanya konflik tersebut. Berdasarkan keterangan warga, beruang tersebut sudah beberapa kali terlihat oleh warga  dan menimbulkan keresahan. Hasil croscek di lapangan, Tim menemukan jejak. 

Keesokan harinya, Jumat 5 Mei 2023, Tim kembali melakukan penelusuran ke lokasi dan mendengar langsung dari masyarakat bahwa satwa liar tersebut sudah tidak terlihat lagi termasuk jejaknya. Namun begitupun,  Tim menghimbau kepada warga agar tetap berhati-hati dalam melakukan aktifitas di sore hari menjelang malam, terutama yang beraktifitas di kebun. Upayakan segala aktifitas dilaksanakan secara berkelompok, dan bila menemukan tanda-tanda munculnya kembali satwa ini agar melakukan pengusiran dengan jenduman ataupun petasan. 

Setelah di Kelurahan Pijorkoling, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Kota Padangsidimpuan, petugas Balai Besar KSDA Sumatera Utara melalui Bidang KSDA Wilayah III Padangsidimpuan, kembali menerima laporan terjadinya konflik warga dengan satwa liar beruang di Desa Simangambat, Kecamatan Sosa Timur, Kabupaten Padang Lawas. Petugas kemudian menindaklanjuti dengan turun langsung ke lokasi dan berkoordinasi dengan KPH, Polsek serta Babinsa setempat untuk bekerjasama dalam penanganan konflik.

 Dari hasil pemantauan di lapangan dan pengumpulan keterangan dari warga,  benar adanya satwa beruang yang berada di daerah perkebunanan dan berjumpa langsung dengan warga sebanyak 2 kali, namun dari informasi yang didapatkan tidak ada korban yang terluka. Petugas menemukan juga beberapa jejak dan cakaran yang diduga satwa tersebut sedang mengambil makanan di pohon.

Selama petugas mendampingi warga dan terus memantau lokasi, beruang tidak muncul lagi. Sama seperti di Kelurahan Pijorkoling, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Kota Padangsidimpuan, petugas pun memberikan sosialisasi kepada warga agar tetap berhati-hati dalam beraktifitas, upayakan dilaksanakan secara berkelompok, dan bila menemukan tanda-tanda munculnya kembali satwa ini agar melakukan pengusiran dengan jenduman maupun petasan, dan segera melapor kepada instansi terkait yang terdekat dengan lokasi. Diminta juga agar warga tidak melakukan tindakan atau perbuatan yang dapat membahayakan baik bagi warga maupun bagi satwa liar, mengingat beruang merupakan salah satu jenis satwa liar yang dilindungi undang-undang.

Sumber : Supandi Andi (Kepala Resort SM. Barumun I), Eral J. Gurning, S.Hut. (Kepala Resort SM. Barumun III)

Balai Besar KSDA Sumatera Utara


Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini