Tiga Desa Sepakat Jaga Suaka Margasatwa Siranggas

Selasa, 16 Mei 2023 Balai Besar KSDA Sumatera Utara

Pakpak Bharat, 9 Mei 2023 -  Pada tanggal 2 s.d 5 Mei 2023, Balai Besar KSDA Sumatera Utara melalui Seksi Konservasi Wilayah I melaksanakan kegiatan fasilitasi kesepakatan konservasi berkaitan dengan perlindungan dan pelestarian kawasan konservasi Suaka Margasatwa (SM). Siranggas di 3 desa, yaitu : Desa Perolihen, Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe, Desa Majanggut I, Kecamatan Kerajaan dan Desa Salak I, Kecamatan Salak. Ketiganya berada di Kabupaten Pakpak Bharat. 

Kepala Seksi Konservasi Wilayah I Sidikalang, Tuahman Raya Tarigan, S.Sos. bersama dengan staf dan petugas Resort SM. Siranggas,  melakukan pertemuan baik dengan Kepala Desa maupun dengan kelompok tani penerima bantuan peningkatan usaha ekonomi masyarakat. Pada kesempatan tersebut, Tuahman Raya Tarigan menyampaikan rencana kegiatan Balai Besar KSDA Sumatera Utara dengan program pemberdayaan masyarakat yang akan dilakukan pada Tahun 2023 ini. 


Ketiga desa tersebut secara terbuka menyatakan siap menerima bantuan yang akan diberikan kepada masyarakat desanya, serta bersedia juga berkomitmen untuk menandatangani kesepakatan konservasi. Turut juga dibahas tentang bentuk bantuan usaha ekonomi produktif yang diinginkan oleh desa serta kelompok tani. Pada Desa Perolihen, Kecamatan STTU Jehe, kelompok tani menginginkan adanya bantuan berupa usaha ternak lembu. Kemudian Desa Majanggut I, Kecamatan Kerajaan, kelompok tani wanita mengharapkan bantuan berupa alat pemipil jagung, dan terakhir Desa Salak I, Kecamatan Salak, kelompok taninya mengharapkan bantuan berupa bibit manggis dan durian.


Dengan kegiatan pemberdayaan masyarakat desa yang berada di sekitar kawasan SM Siranggas, yang memiliki luas kawasan 5.657 ha. Melalui kesepakatan konservasi ini diharapkan adanya kemitraan dalam menjaga kawasan serta memberikan informasi terkait perlindungan dan pengamanan kawasan dari tindakan luar yang berusaha untuk merusak. Selain itu diharapkan juga bantuan ini masih tetap berkesinambungan dan secara nyata berkontribusi dan bermanfaat dalam meningkatkan penghasilan masyarakat desa umumnya dan anggota kelompok tani khususnya. 

Sumber : Hafsah Purwasih (Penyuluh Kehutanan) – Balai Besar KSDA Sumatera Utara

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini