BBKSDA Sumatera Utara Dukung Penanaman Mangrove di Desa Pantai Gading

Jumat, 09 Juni 2023 Balai Besar KSDA Sumatera Utara

Desa Pantai Gading, 9 Juni 2023 - Dalam upaya menahan pengikisan pantai (abrasi) dari gelombang pasang air laut, Markas Polairud Langkat, Polda Sumatera Utara, bersama instansi terkait Balai Besar KSDA Sumatera Utara (BBKSDA Sumut) melalui Resort SM. Karang Gading Langkat Timur Laut I pada Seksi Konservasi Wilayah II Stabat, pemerintahan Desa Pantai Gading, Bhabinsa Desa Pantai Gading, Babinkamtibmas Desa Pantai Gading, Organisasi Masyarakat (ormas) kepemudaan serta warga melaksanakan kegiatan penanaman mangrove di sepanjang pinggiran pantai Desa Pantai Gading, Kecamatan Secanggang, Kabupaten Langkat pada Kamis, 8 Juni 2023.

Penanaman yang juga dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2023, selain untuk menahan abrasi, dimaksudkan pula untuk melestarikan hutan mangrove yang ada di pinggiran pantai dan untuk meningkatkan nilai tambah perekonomian masyarakat sekitar pantai. Oleh karena itu kegiatan penanaman tidak berhenti hanya pada hari itu saja, tetapi akan berlanjut terus sampai bulan Desember 2023.

Giat tanam mangrove, dimanfaatkan juga oleh Kepala Resort SM. Karang Gading Langkat Timur Laut I untuk sosialisasi dan mengedukasi peserta penanaman maupun warga lainnya tentang keberadaan kawasan SM. Karang Gading Langkat Timur Laut, manfaat dan arti pentingnya  bagi kehidupan serta upaya-upaya untuk menjaga dan melestarikan kawasan konservasi tersebut. Pesan-pesan konservasi ini diharapkan dapat disebarluaskan kepada warga lainnya, sehingga kedepannya ikut mendukung pelestarian kawasan SM. Karang Gading dan Langkat Timur Laut.


Sumber : Rahmadi (Polhut Penyelia) – Balai Besar KSDA Sumatera Utara

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini