Kamis, 30 Juni 2022
Selabintana, 30 Juni 2022. “Gepang Ultra Marathon” telah diselenggarakan pada tanggal 25 dan 26 Juni 2022 di Resort Pengelolaan Taman Nasional (RPTN) Selabintana yang diikuti peserta dari seluruh penjuru dunia. Selain berasal dari tanah air, peserta juga berasal dari Singapura, Malaysia, Australia, Austria, Prancis, dan Jepang. Ini merupakan ajang kegiatan tahunan yang rutin diselenggarakan di jalur pendakian Gunung Gede dan Pangrango.
Kategori lomba terdiri dari Gepang Ultra Marathon 63k, Gepang Trail 43k, dan Gepang Fun 24k. Ketiga kategori tersebut melakukan titik start dan finish di RPTN Selabintana sedangkan kategori Gepang Hore 21k melakukan titik start dan finish di RPTN Selabintana dengan check point di Curug Sawer, RPTN Situgunung.
Antusiasme peserta sangat terlihat saat berangkat dan mencapai garis finish. Rintik hujan yang mendera tak menyurutkan langkah para peserta dalam mengikuti kegiatan ini. Jalur pendakian Selabintana memberikan tantangan tersendiri bagi para peserta dari mulai digigit pacet sampai dengan celana yang nyangkut pada akar pohon.
Pada Kategori GPU (Gepang Ultra) 63k peserta yang berhasil mencapai garis finish tercepat dengan perolehan waktu 20 jam 38 detik yaitu Anatoli Marbun dari Indonesia. Sedangkan untuk Kategori Gepang Trail 43k atas nama Elang Erlangga asal Indonesia dengan catatan waktu tercepat 10 jam 16 menit 59 detik. Kategori Gepang Fun 24k diraih oleh Arief Wismoyo dengan catatan waktu tercepat 03 jam 53 menit 25 detik yang juga berasal dari Indonesia. Sedangkan pada kategori Gepang Hore atas nama Theo Darmawan dengan catatan waktu tercepat 3 jam 9 menit 59 detik asal Australia.
Penyelenggaraan acara bertaraf internasional seperti ini dapat dimanfaatkan sebagai ajang promosi Taman Nasional Gunung Gede Pangrango tidak hanya bagi masyarakat di dalam negeri, tetapi juga di luar negeri.
Sumber: Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango
Teks : Tati Maryati, A.Md.
Dok : Panitia Gepang Ultra Marathon
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0