Translokasi Otan kembali ke Habitatnya

Rabu, 18 Juli 2018

Jakarta, 18 Juli 2018. Balai KSDA Jakarta kembali melaksanakan Konferensi Pers (Press Conference) berkaitan rencana translokasi satwa dilindungi Undang-undang, bertempat di Media Centre Kantor Seksi Wilayah II Tegal Alur Jalan Benda Raya No. 1 Jakarta Barat.

Konferensi Pers dilakukan terkait rencana Translokasi 1 (satu) ekor orangutan Sumatera (Pongo abelii) bernama “OTAN”  ke Yayasan Ekosistem Lestari – Sumatran Orangutan Conservation Programme (YEL – SOCP) di Batu Mbelin Medan Sumatera Utara. Acara press conference disampaikan oleh Direktur Konservasi Keanekaragaman Hayati drh. Indra Exploitasia didampingi Kepala Balai KSDA Jakarta (Ahmad Munawir, S.Hut, M. Si), Kasubdit Pemanfaatan Jenis  (Nunu Anugerah, S.Hut, M.Sc) serta LSM  pemerhati  Satwa  Jakarta Animal Aid Network (JAAN) yang diwakili oleh Mutia.

Dalam  penjelasannya Direktur KKH menyampaikan  “Satwa liar bukan binatang peliharaan maka biarkan mereka hidup dan berkembang di habitat aslinya” begitu tandasnya mengakhiri sambutannya. Sementara itu Kepala Balai KSDA Jakarta menjelaskan bahwa OTAN itu merupakan satwa yang semula dititip-rawatkan oleh Penyidik Subdit III Sumdaling Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya sejak tanggal 04 April 2017. Translokasi satwa ini merupakan tahapan dalam rangka pelepasliaran OTAN ke habitat aslinya.

Secara keseluruhan rencana translokasi OTAN telah dipersiapkan dengan baik sesuai dengan ketentuan dan perundang-undangan, mulai dari hasil pemeriksaan kesehatan, kesediaan Balai Besar KSDA Sumatera Utara untuk menerima penyerahan OTAN dari Balai KSDA Jakarta, Persetujuan Direktur Jenderal KSDAE serta penerbitan Surat Angkut Tumbuhan dan Satwa Dalam Negeri (SATS-DN), selanjutnya akan diserahterimakan ke Yayasan Ekosistem Lestari – Sumatran Orangutan Conservation Programme (YEL – SOCP) di Batu Mbelin Medan Sumatera Utara.

Ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja sama dengan baik  dalam mengupayakan OTAN  untuk dapat dilakukan translokasi ke Yayasan Ekosistem Lestari – Sumatran Orangutan Conservation Programme (YEL – SOCP) di Batu Mbelin Medan Sumatera Utara dengan menggunakan pesawat Sriwijaya pada hari Jumat, 20 Juli 2018 pukul  06.05 WIB dan direncanakan tiba dilokasi sekitar pukul 11.30 WIB.

Sumber : Balai KSDA Jakarta

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini