Pembinaan Pegawai Balai TN Ujung Kulon di Kantor Seksi PTN Wilayah III Sumur

Jumat, 18 Agustus 2017

Banten, 18 Agustus 2017 - Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72 Balai Taman Nasional Ujung Kulon melaksanakan beberapa kegiatan yaitu mengikuti upacara pengibaran bendera merah putih pada tanggal 17 agustus 2017, pembinaan pegawai dan perlombaan-pelombaan. Pembinaan pegawai dan perlombaan dilaksanakan pada hari jum’at tanggal 18 Agustus 2017 yang bertempat di kantor Seksi PTN Wilayah III Sumur. Kegiatan pembinaan pegawai di ikuti oleh seluruh pegawai Balai TN. Ujung Kulon di antaranya pegawai yang berada di kantor Balai, pegawai Seksi PTN Wil.I P.Panaitan, pegawai Seksi PTN Wil.II P.Handeuleum dan pegawai Seksi PTN Wil.III Sumur.

Kegiatan pembinaan pegawai dan perlombaan bertujuan untuk memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia

serta menjalin silaturahmi dan kekompakan antar pegawai. Perlombaan yang dilombakan antara lain, lomba Volly, tenis meja, balap kelereng, memasukan paku kedalam botol, lomba bakiak dan lomba karaoke. Pemenang lomba akan di akumulasi sesuai dengan penempatan kerja (Balai, SPTN I, SPTN II dan SPTN III). Hadiah yang diraih pemenang lomba yaitu trophy juara 1,2,3 dan trophy juara umum.

Pembinaan pegawai dimulai pada 09.00 WIB yang dipimpin oleh Bapak Kepala Balai TN.Ujung Kulon. Kegiatan di ikuti oleh 86 orang pegawai Balai TN. Ujung Kulon. Pada kegiatan pembinaan pegawai tersebut, ada beberapa point yang disampaikan antara lain menekankan dan menjelaskan tupoksi masing-masing jabatan dan agar masing-masing personil bertanggungjawab pada jabatan yang diemban, disiplin, jujur dan mampu memberi teladan yang baik. Selanjutnya meningkatkan koordinasi di internal serta KSBTU, Kepala Seksi dan Kepala Resort agar responsive terhadap keluhan dan permasalahan dilokasi kerja. Selain itu bapak kepala Balai juga mengingatkan agar pengelolaan kawasan yang kembali ke resort (kembali ke lapangan)dan menguasaikondisi dilokasi kerja. Dengan kembali ke resort pra staff diharapkan dapat meningkatkan silaturahmi dengan masyarakat dan terlibat dalam kehidupan social didesa yang masuk dalam wilayah kerja resort. Serta meningkatkan kerjasama dengan masyarakat untuk menggali dan memanfaatkan potensisesuai dengan aturan yang berlaku. Beberapa kegiatan yang dapat dilakukan bersama dengan masyarakat antara lain patrol bersama Masyarakat Mitra Polhut (MMP), patrol kebakaran dengan Masyarakat Peduli Api (MPK).

Sumber: BTN Ujung Kulon

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini