Penampakan Buaya di Desa Rahuning, Petugas Lakukan Mitigasi

Senin, 30 Oktober 2023 BBKSDA Sumatera Utara

Rahuning, 30 Oktober 2023. Balai Besar KSDA Sumatera Utara melalui Seksi Konservasi Wilayah III Kisaran menerima laporan adanya penampakan satwa liar jenis Buaya Muara (Crocodylus porosus) di Desa Rahuning I, Kecamatan Rahuning, Kabupaten Asahan, pada Minggu 22 Oktober 2023. 

Menindaklanjuti laporan tersebut, pada Senin 23 Oktober 2023, Tim Seksi Konservasi Wilayah III Kisaran dan Resort PelabuhanTanjung Balai, Suaka Alam Sei Leidong dan Cagar Alam Batu Ginurit, menyambangi lokasi dan melakukan koordinasi dengan Camat Rahuning,  Kepala Dusun (kadus) V Titi Putih serta melakukan peninjauan lokasi  penemuan satwa liar tersebut. Tim menemukan jejak buaya di pinggiran sungai. Informasi dari  masyarakat bahwa terpantau ada  1 satwa liar buaya yang diduga merupakan anakan. 

Masyarakat mengharapkan agar buaya tersebut segera dilakukan relokasi karena sudah meresahkan warga yang beraktivitas dan bermata pencaharian di sekitar sungai. Setelah mencapai kesepakatan, pada Selasa 24 Oktober 2023, Tim memasang perangkap di tiga lokasi dengan menggunakan umpan bebek di sekitar lokasi.

Tim Seksi Konservasi Wilayah III Kisaran juga memberikan sosialisasi kepada Camat, Kepala Dusun dan warga, untuk mengawasi warga agar tidak melakukan aktivitas di sekitaran sungai, guna menghindari adanya korban. Warga juga dihimbau bila buaya masuk dalam perangkap segera melaporkannya kepada Tim Balai Besar KSDA Sumatera Utara, dan tidak melakukan perbuatan atau tindakan yang dapat membahayakan bagi buaya, karena satwa liar tersebut merupakan jenis yang dilindungi undang-undang. Sampai berita ini diterbitkan, buaya belum masuk dalam perangkap namun Tim tetap siaga dan memantau perkembangannya.

Sumber : Tim Seksi Konservasi Wilayah III Kisaran – Balai Besar KSDA Sumatera Utara




Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 5

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini