Argopuro Terbakar, Pendakian Ditutup

Jumat, 27 Oktober 2023 BBKSDA Jawa Timur

Baderan – Situbondo, 27 Oktober 2023. Kebakaran hutan melanda Kawasan Suaka Margasatwa Dataran Tinggi Yang terletak di 4 kabupaten, masing-masing Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Situbondo, Kabupaten Jember dan Kabupaten Bondowoso.  Untuk meminimalisir dampak resiko bagi pengunjung, maka Balai Besar KSDA Jawa Timur BBKSDA Jawa Timur menutup kawasan yang lebih dikenal dengan Gunung Argopuro tersebut untuk kegiatan pendakian mulai tanggal 27 Oktober 2023 hingga batas waktu yang tidak ditentukan. 

Menurut Mamat Ruhimat, Kepala Seksi Konservasi Wilayah VI, Tim Resort Konservasi Wilayah (RKW) 23 Argopuro telah bergerak melakukan pemadaman di Blok Cikasur sejak 25 Oktober yang lalu. Tak kurang dari 7 Ha savana di blok tersebut telah habis terbakar. Kebakaran juga terjadi di savana Alun-alun Besar dan Blok Cisentor.  

“Kami telah mengevakuasi 5 orang pendaki yang sedang berada di lokasi kebakaran”, imbuhnya.

Selanjutnya akan dilakukan penambahan personil dengan peralatan yang lebih memadai serta berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait. 


Sumber : Agus Irwanto - Balai Besar KSDA Jawa Timur


Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 3.5

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini