Kwarcab Kepulauan Selayar Sukses Gelar Penerimaan Anggota Tambahan Baru Saka Wana Bakti Angkatan Ke-10

Senin, 10 Februari 2025 BTN Taka Bonerate

Benteng - Kepulauan Selayar, 10 Februari 2025 – Kwarcab Kepulauan Selayar sukses menyelenggarakan kegiatan penerimaan anggota tambahan baru Saka Wana Bakti angkatan ke-10. Kegiatan yang berlangsung selama dua hari (8-9/10) ini dilaksanakan di Kantor Balai Taman Nasional Taka Bonerate, dimulai dengan upacara pembukaan pada Sabtu, 7 Februari 2025.

Menurut penjelasan Ketua Panitia Kegiatan, Irmi Arpiana, penerimaan anggota tambahan baru Saka Wana Bakti angkatan ke-10 ini diikuti oleh 50 pelajar dari berbagai sekolah di Kepulauan Selayar. Para peserta terlihat antusias mengikuti seluruh rangkaian acara, mulai dari sesi materi hingga kegiatan bakti lingkungan.

“Kami sangat senang melihat antusiasme para peserta. Mereka tidak hanya aktif dalam sesi materi, tetapi juga bersemangat saat terjun langsung dalam kegiatan bakti lingkungan. Ini menunjukkan komitmen mereka untuk berkontribusi dalam pelestarian alam,” ujar Ilmi Arpiana.

Kegiatan diawali dengan upacara pembukaan yang dipimpin oleh Kakak Asri, selaku Pamong Saka Kwarcab Kepulauan Selayar. Dalam amanat, Kakak Asri membacakan sambutan Kepala Balai yang isinya menyampaikan pentingnya peran generasi muda dalam menjaga kelestarian lingkungan, khususnya di kawasan Taman Nasional Taka Bonerate. “Kalian adalah generasi penerus yang akan menentukan masa depan lingkungan kita. Mari kita jaga dan lestarikan alam ini bersama-sama,” pesannya.

Setelah upacara pembukaan, para peserta mengikuti sesi materi yang mencakup pengenalan Saka Wana Bakti, nilai-nilai kepramukaan, serta 4 Krida Saka Wanabakti. Selain itu, mereka juga mendapatkan materi teknis tentang pengelolaan Taman Nasional Taka Bonerate, termasuk keanekaragaman hayati dan upaya pemulihan ekosistem di TN Taka Bonerate.


Hari kedua kegiatan diisi dengan senam pagi dan bakti lingkungan. Kegiatan ini tidak hanya meningkatkan pemahaman mereka, tetapi juga mengasah keterampilan dalam pengelolaan lingkungan.

“Kami berharap, dengan bergabungnya anggota baru ini, Saka Wana Bakti Kwarcab Kepulauan Selayar dapat semakin berkontribusi dalam upaya pelestarian lingkungan dan mencetak rimbawan-rimbawan muda,” ujar Kepala Balai TN Taka Bonerate, Ali Bahri yang sekaligus Ketua Majelis Pembimbing Saka Wanabakti Kwarcab Kepulauan Selayar.

Kegiatan penerimaan anggota tambahan baru Saka Wana Bakti angkatan Ke-10 ini ditutup dengan upacara penutupan dan akan direncanakan kegiatan pengukuhan anggota baru. Dengan selesainya kegiatan ini, diharapkan para anggota baru dapat menjadi agen perubahan, rimbawan muda yang aktif dalam upaya pelestarian lingkungan di Kepulauan Selayar.

Sumber : Asri - Humas Balai TN Taka Bonerate

Foto : Seksi Dokumentasi Saka Wanabakti Kwarcab Kepulauan Selayar

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 5

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini