Jumat, 15 November 2024 BTN Manusela
Masohi, 15 November 2024. Tak seperti hari Jumat pada umumnya, Jumat (15/11) ini “Agak Laen” dari biasa. Dimulai dengan senam sehat ala Koordinator Pengendali Ekosistem Hutan (PEH) personil Balai Taman Nasional (TN) Manusela dan Seksi Konservai Wilayah (SKW) II BKSDA Maluku untuk mengawali sebelum melakukan aktivitas outbond yang berlokasi di lapangan Nusantara Masohi. Menuju lapangan, para peserta berjalan santai sambil memungut sampah plastik yang terlihat di kiri kanan jalan. Kali ini sampahnya tidak ditimbang.
Sesampainya dilapangan koordinator Outbond mengambil alih. Instruksi pertama membuat lingkaran dengan judul permainan “BOS BERKATA”. Permainan ini membutuhkan konsentrasi dimana peserta diminta melakukan perintah yang disampaikan dengan kode BOS BERKATA. Bagi peserta yang salah dikenakan sanksi berupa colek tepung pada bagian wajah. Tak pandang bulu, Bapak Abdul Azis Bakry Kepala Balai TN. Manusela pun harus menerima hukuman ini. “Permainan apa ini, paling susah. Kalah-kalah ujian kompetensi” kata seorang PEH Muda.
Permainan selanjutnya tak kalah serunya. Moving Bomb, permainan dengan menggunakan bola dan tali dimana bola dianggap sebagai bomb yang akan meledak dan harus dipindahkan tanpa sentuhan langsung. Permainan yang membutuhkan konsentrasi, kerjasama tim dan kesabaran ini berhasil membuat beberapa peserta “sedikit ngegas”. Para peserta tak ragu saling berteriak memberi instruksi, “Awas, ratakan talinya” kata pace Demi. “Jangan direnggangkan, cukup tahan. Tangannya diam saja” Kepala Resor Masihulan ngegas setelah anggota tim nya sedikit lengah.
Akhirnya 4 permainan yang dirancang untuk melatih kekompakan dan koordinas tim sukses diselesaikan dengan ceria. Kegiatan yang mengadopsi program Retreat Kabinet dan bertujuan sebagai Work Life Balance bagi personil Balai TN. Manusela.
Sumber: Balai Taman Nasional Manusela
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 4.5