Senin, 23 September 2024 BTN Komodo
Labuan Bajo, Balai Taman Nasional Komodo, 15 Juli 2024. Sebanyak 3 mahasiswa Politeknik Pariwisata NHI Bandung saat ini sedang menjalani program magang di Balai Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur. Program magang dilakukan sebagai pengalaman kerja untuk mahasiswa dengan mengimplementasikan teori dan praktik yang didapatkan selama berkuliah di Poltekpar NHI Bandung. Program magang tersebut akan dilaksanakan selama 6 bulan yang berlangsung dari pertengahan bulan Juli hingga pertengahan Januari. Mahasiswa Poltekpar NHI Bandung mengawali program magang dengan berkesempatan untuk mengikuti apel yang dipimpin oleh pejabat struktural Balai Taman Nasional Komodo dan melakukan pengenalan mengenai informasi umum Taman Nasional Komodo bersama Muhammad Ikbal Putera selaku Pengendali Ekosistem Hutan (PEH) Ahli Muda.
Hasil dari program magang tersebut diharapkan dapat menghasilkan sebuah laporan magang yang biasa disebut dengan small scale research, ikut terjun ke lapangan dalam pembelajaran mengenai isu-isu yang berkaitan dengan pariwisata dan konservasi. Hasil dari magang tersebut diharapkan dapat menghasilkan sebuah laporan magang sebagai salah satu opsi tugas akhir, dan kemudian dapat dipublikasikan. Pejabat Fungsional Pengendali Ekosistem (PEH) Ahli Muda, Muhammad Ikbal Putera menyatakan, “Kami dengan senang hati menerima mahasiswa magang angkatan selanjutnya dari Prodi Destinasi Pariwisata pada program Junior Park Ranger Balai Nasional Komodo 2024. Kami akan berupaya membina ketiga mahasiswa Destinasi Pariwisata dari Poltekpar NHI Bandung menjadi insan pariwisata Indonesia yang unggul”.
Program magang ini merupakan bagian dari kerjasama antara Politeknik Pariwisata NHI Bandung dan Balai Taman Nasional Komodo untuk memberikan pengalaman belajar dan kerja bagi para mahasiswa di bidang pariwisata dan konservasi serta diharapkan program ini dapat berlanjut di masa yang akan datang. Adapun program magang ini merupakan keberlanjutan kegiatan program yang telah berlangsung dari tahun 2010 hingga saat ini dan sempat tidak terlaksana pada tahun 2020 karena adanya pandemi Covid-19.
Sumber: Balai Taman Nasional Komodo
Penanggung Jawab Berita: Kepala Balai Taman Nasional Komodo - Hendrikus Rani Siga, S.Hut., M.Sc. (+6281353363519)
Penulis Berita: Mahasiswa Program Studi Destinasi Pariwisata Politeknik Pariwisata NHI Bandung - Daffa Aulia Azka Nanda (+6281293407930)
Penyunting Berita : Pengendali Ekosistem Hutan Ahli Muda - Muhammad Ikbal Putera, S.Hut., M.S. (+6281310300678)
Informasi Lebih Lanjut : Call Center Balai Taman Nasional Komodo (+6282145675612)
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0