Belajar Patroli Perlindungan Satwa dengan Metode SMART

Rabu, 21 Februari 2024 BKSDA NTB

Sumbawa, 21 Februari 2024. Balai Konservasi Sumber Daya Alam Nusa Tenggara Barat (BKSDA NTB) terus meningkatkan instrumen patroli perlindungan satwa di lanskap Moyo Satonda dengan dukungan proyek GEF-CONSERVE melalui Bimbingan Teknis (BIMTEK) Patroli Perlindungan Satwa dengan Metode Spatial Monitoring and Reporting Tool (SMART) pada tanggal 19-20 Februari 2024.

Patroli merupakan kegiatan rutin yang tidak bisa dipisahkan dalam menjaga kelestarian kawasan konservasi. Melalui BIMTEK ini, para petugas lapangan mendapat pembekalan untuk meningkatkan keterampilan patroli mereka. Salah satunya dengan menerapkan tools SMART dalam menjaga dan mengelola kawasan konservasi. Tools ini sangat berguna untuk mampu dengan lebih baik mengukur, mengevaluasi dan meningkatkan efektifitas monitoring dan upaya konservasi berbasis lokasi.

Materi bimbingan teknis: SOP patroli pengamanan hutan, eksisting kondisi Taman Nasional Moyo Satonda, protokol pengumpulan data oleh tim patroli, penyusunan data model SMART berdasarkan surat edaran Dirjen KSDAE Nomor SE.6/KSDAE/PKK/KSA.1/12/2022, pengolahan database dan reporting SMART oleh operator dan administrator hingga simulasi/praktek lapangan oleh tim patroli.


Kegiatan selama 2 (dua) hari ini difasilitasi oleh proyek CONSERVE dan 2 (dua) orang trainer yang berasal dari WCS Indonesia Program. Peserta BIMTEK ini berjumlah 27 (dua puluh tujuh) orang terdiri perwakilan SKW I Lombok, SKW II Sumbawa dan SKW III Bima serta 4 (empat) orang staf dari Kantor Balai KSDA NTB.

Kedepannya, BKSDA NTB melalui proyek CONSERVE terus mendorong terimplementasinya kegiatan patroli berbasis SMART di seluruh kawasan konservasi di Provinsi Nusa Tenggara Barat. Dengan petimbangan bahwa pengelolaan kawasan konservasi harus memiliki data yang terukur dan terbaru mengenai tingkat ancaman dan potensi di setiap resort yang akan menjadi dasar dalam pengamblian strategi pengelolaan kawasan.

Sumber: Balai KSDA Nusa Tenggara Barat

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 5

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini