Sinergi Balai TNGM Bersama Masyarakat Dengan Bimtek dan Bantuan Ekonomi Produktif

Senin, 05 Februari 2024 BTN Gunung Merapi

Kaliurang, 5 Februari 2024. Balai Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM) menyelenggarakan Bimbingan Teknis/Sosialisasi Bantuan Usaha Ekonomi Produktif bagi Masyarakat di Sekitar Kawasan Taman Nasional Gunung Merapi, Sabtu (3/2), di Ndalem Joglo Merapi (Kecamatan Dukun, Kabupaten Magelang).

Acara ini turut dihadiri anggota Komisi IV DPR RI (Vita Ervina, S.E., M.B.A), Direktur Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (Prof., Dr., Satyawan Pudyatmoko, S.Hut., M.Agr.Sc.), para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Direktorat Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem lingkup Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan Jawa Tengah, perwakilan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Magelang, perwakilan Kepala Cabang Dinas Kehutanan Wilayah IX, Camat Dukun, Kepala Kepolisian Sektor Dukun, Komandan Rayon Militer Dukun, Kepala Desa Keningar, Kepala Desa Paten, Kepala Desa Ngargomulyo, serta perwakilan Kelompok Tani Hutan (KTH) binaan Balai TN Gunung Merapi.

Dalam sambutannya, Satyawan menyampaikan bahwa interaksi antara masyarakat desa dan Gunung Merapi pada dasarnya saling mendukung, dimana kawasan TN Gunung Merapi terjaga kelestarian dan biodiversitasnya dengan dukungan masyarakat.  Program pendampingan masyarakat dan pemberian bantuan diberikan untuk meningkatkan kapasitas ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.  

Selanjutnya Vita menyampaikan harapannya agar usaha ekonomi produktif kelompok dapat berkelanjutan dan kedepannya dapat lebih banyak lagi kelompok yang memperoleh bantuan.

Sementara itu Kepala Balai TNGM, Muhammad Wahyudi, menyampaikan harapan agar dampak manfaat bantuan ekonomi produktif dapat dirasakan oleh masyarakat di sekitar kawasan TNGM.


Dalam kesempatan ini diberikan secara simbolis bantuan ekonomi produktif senilai Rp. 435.000.000,- (Empat Ratus Tiga Puluh Lima Juta Rupiah) kepada 14 (empat belas) kelompok yaitu KTH Kreatif Acacia, KTH Gumuk Ijo, KTH Kaltari, KTH Deles Indah, KTH Harapan Makmur, KTH Wisata Sapu Angin, Kelompok Pengelola Wisata Kalitalang, KT Maju Makaryo, KTH Puspa Tani Merapi, KTH Babadan Asri, KTH Hutan Lestari, KTH SPKP Merapi Asri, KTH Maju Lancar, dan KTH Lereng Merapi Makmur.

Bantuan ekonomi produktif yang diberikan ini, diharapkan dapat menjadi pemantik kegiatan kelompok dan memberikan manfaat untuk masyarakat disekitar desa penyangga TNGM.  Selain itu, masyarakat dapat berperan serta dalam mendukung upaya konservasi yang telah dilakukan selama ini. ***

Sumber: Balai Taman Nasional Gunung Merapi 


Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 5

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini