Hasil Pemulihan Ekosistem di Suaka Alam Pulau Bawean Nyaris 100%

Jumat, 19 Januari 2024 BBKSDA Jawa Timur

Bawean, 18 Januari 2024. Resort Konservasi Wilayah (RKW) 11 Pulau Bawean, Balai Besar KSDA Jawa Timur, melaksanakan pemeliharaan tanaman hasil pemulihan ekosistem tahun 2023 di kawasan Cagar Alam Pulau Bawean dan Suaka Margasatwa Pulau Bawean, Kabupaten Gresik. Kegiatan yang dilakukan pada beberapa titik lokasi tersebut, dilaksanakan pada 16 hingga 18 Januari 2024.

Pada kawasan Batu Lintang Blok Gunung Besar, lokasi pemulihan ekosistem dilaksanakan pada lajan seluas 1,7 Ha yang masuk wilayah Desa Teluk Jatidawang. Pemeliharaan tanaman juga dilakukan pada Blok Payung-payung seluas 1,3 Ha yang masuk Desa Paromaan. Kedua desa tersebut masuk dalam Kecamatan Tambak, Kabupaten Gresik.

Sedangkan lokasi ketiga kegiatan pemeliharaan tanaman hasil pemulihan ekosistem dilakukan pada kawasan Kastoba Blok Gunung Besar seluas 1 Ha, dan masuk wilayah Desa Balikterus, Kecamatan Sangkapura, Kab. Gresik. Menurut Nursyamsi, Kepala RKW 11 Pulau Bawean, Rata-rata bibit yang tetap hidup antara 85% hingga 100%.

“Adapun jenis bibit yang ditanam di lokasi pemulihan adalah Gondang (Ficus variegata), Nyamplung (Calophyllum inophyllum), Binong (Tetrameles nudiflora), Sentul (Sandoricum koetjape), dan Pangopa (Eugenia lepidocarpa),” ungkap Nursyamsi. 

Sumber : Agus Irwanto - Balai Besar KSDA Jawa Timur


Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 4.3

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini