Perayaan Global Tiger Day 2023 Dilaksanakan Balai KSDA Sumbar Bersama Mitra

Senin, 31 Juli 2023 BKSDA Sumatera Barat

Padang, 31 Juli 2023 - Global Tiger Day 2023 dilaksanakan Balai KSDA Sumbar bersama mitra dengan meriah. Dan mitra yang mengikuti rangkaian acara adalah Center Of Orangutan Protection, Yayasan Sintas, PRHSD (Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatera Dhamasraya) ARSARI, Nagari Ramah Harimau, Nagari Batang Barus, LK umum TMSBK (Taman Margasatwa dan Budaya Kinantan) Bukittinggi dan Yayasan Jejak Harimau. Adapun perayaan Global Tiger Day bertujuan untuk penyadaran kepada masyarakat luas tentang penyelamatan Harimau Sumatera baik dari sisi habitat, prey, hingga peningkatan kesadaran generasi muda.


Rangkaian acara tersebut dilaksanakan bersama PRHSD dengan mengadakan Kompetisi Esai dan kompetisi short video tentang harimau sumatera pada 17 hingga 25 Juli 2023. Sedangkan bersama COP pada 20 Juni sampai 20 Juli 2023 Balai KSDA Sumbar mengadakan Lomba puisi  dengan tema "Menjaga Harimau Terakhir Indonesia" Dan Lomba desain sticker bentor tema "Hari Harimau sedunia."

Pada 28 Juli 2023, Gelar Wicara bersama PRHSD mengambil tema "Berbakti Untuk Pelestarian Harimau Sumatera." Pembicara untuk Gelar Wicara disampaikan oleh Balai KSDA Sumbar, Wali Nagari Lubuk Gadang Utara, dan Perawat Satwa PRHSD. Disamping itu pemasangan baliho kampanye penyelamatan harimau sumatera di Halaman Kantor Balai KSDA Sumbar bekerjasama dengan PRHSD dilakukan pada 28 Juli 2023. 


Untuk tanggal 29 Juli 2023 beberapa kegiatanpun dilaksanakan yaitu Lomba mewarnai dan menggambar untuk anak Usia dini di TWA Rimbo Panti bersama COP, Ceremonial Perayaan Global Tiger Day di TWA Rimbo Panti dan peresmian Ruang Informasi Harimau Sumatera dan Ruang Belajar Harimau Sumatera bersama COP dan Global Youth Biodiversity Network Chapter Indonesia ID Bersama Nagari Ramah Harimau binaan Balai KSDA Sumbar, Nagari Baringin Live IG dengan judul kenali Harimau serta bersama TMSBK dan Yayasan Jejak Harimau mengadakan kampanye penyadaran terhadap masyarakat yang berkunjung ke LK Umum TMBSK. 


Pada 31 Juli sampai 4 Agustus 2023 dilakukan visit school pendidikan konservasi harimau di Nagari Batang Barus Kab. Solok bersama Yayasan Sintas Indonesia.


Sumber : Balai KSDA Sumatera Barat

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini