Catatan Penilaian KRKB Gembira Loka

Kamis, 06 Oktober 2022

Yogyakarta, 5 Oktober 2022.  Akhir September 2022 yang lalu, Kebun Raya Kebun Binatang (KRKB) Gembira Loka atau yang cukup dikenal dengan Gembira Loka Zoo (GL Zoo) menerima kunjungan penting tim penilai lembaga konservsi (LK) yang terdiri dari unsur akademisi, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Kementerian Pertanian dan Kementerian Pariwisata. Tim Penilai LK ini telah dikukuhkan melalui Surat Keputusan Direktur Jenderal KSDAE Nomor SK.132/KSDAE/KKHSG/KSA.2/6/2022 dengan jumlah anggota 11 (sebelas) orang dan beberapa diantaranya adalah Prof. Ani Mardiastuti dari IPB, Prof Gono Semiadi dari BRIN, Kasubdit Pengawetan Spesies dan Genetik Badi'ah, S.Si., M.Si., dan tim yang berasal dari Kementerian Pariwisata serta Kementerian Pertanian Republik Indonesia.

Tim Penilai LK GL Zoo ini melakukan penilaian secara langsung di komplek GL Zoo pada tanggal 23 – 25 September 2022. Turut serta dalam pendampingan penilaian LK GL Zoo personil Balai KSDA Yogyakarta meliputi Kepala Seksi Konservasi wilayah I – Untung Suripto dan beberapa personil lingkup Balai KSDA Yogyakarta (PEH, Staf Pelayanan dan Perijinan serta dokter hewan).

Penilaian LK GL Zoo mencakup penilaian terhadap 6 komponen yang meliputi : Komponen Administrasi dan Fasilitas Pengelolaan, Komponen Pengelolaan Satwa, Komponen Kesehatan Satwa, Komponen Fasilitas Pengunjung, Komponen Konservasi dan Pemberdayaan Masyarakat, Komponen SDM, serta Komponen Keberlanjutan/Sustainability. Kegiatan penilaian LK diawali dengan pertemuan dan presentasi dari manajemen GL Zoo yang langsung disampaikan oleh Direktur GL Zoo - KMT. A. Tirtodiprojo dan dilanjutkan dengan penilaian lapangan oleh tim penilai dan tim pendamping penilaian LK. Pembagian tim dilakukan berdasarkan kriteria komponen penilaiannya.

Setelah tahapan penilaian di lapangan selesai dilakukan, tim penilai dan pendamping melakukan wrap up/ pembahasan hasil penilaian lapangan secara tertutup untuk pembahasan lebih lanjut dan menyepakati hasil penilaian lapangan tersebut.

Dihubungi secara terpisah, Kepala Balai KSDA Yogyakarta, M. Wahyudi menyampaikan hasil laporan yang disampaikan tim pendaping dari Balai KSDA Yogyakarta yang turut serta dalam tahap penilaian lapangan. “Saya sudah mendapatkan laporan dari tim pendamping LK dan secara umum dari hasil penilaian di lapangan menunjukkan, bahwa berdasarkan aspek-aspek komponen yang dinilai di GL Zoo ini mengalami peningkatan dibanding hasil penilaian sebelumnya.”  kata M. Wahyudi.

Lebih lanjut M. Wahyudi menjelaskan. “Meskipun demikian, masih ada beberapa catatan dari tim penilai yang perlu dilakukan peningkatan atau perbaikan oleh pengelola GL Zoo, diantaranya perbaikan mengenai data terkait satwa yang ada di pelaporan serta dokumen Rencana Kerja Lima Tahun (RKL) yang harus segera diajukan ke Balai KSDA Yogyakarta untuk mendapat pengesahan. jelas M. Wahyudi.

Hasil penilaian LK ini bersifat rahasia sehingga hasil akhir penilaian LK nantinya akan disampaikan secara langsung melalui surat dari Direktur Konservasi Keanekaragaman Hayati dan Sumber Daya Genetik (KKHSG). Sementara itu, hasil akreditasi terhadap LK GL Zoo akan ditetapkan melalui Keputusan Direktur Jenderal KSDAE.

GL Zoo yang berlokasi di Yogyakarta ini merupakan salah satu aset potensial yang dapat diarahkan untuk mendukung salah satu wilayah Kawasan Strategi Pariwisata Nasional (KSPN) Superprioritas yakni Borobudur. Banyaknya kunjungan wisata ke GL Zoo baik itu kunjungan dari wisatawan domestik maupun mancanegara menjadi peluang bagi pengelola GL Zoo untuk pengembangan pengelolaan GL Zoo yang tidak hanya terbatas berorientasi pada skala domestik, akan tetapi juga mengarahkan orientasinya hingga skala internasional. Dalam kurun waktu 10 tahun terakhir ini, GL zoo telah banyak melakukan pembenahan antara lain pembangunan kandang-kandang yang lebih baik yang didukung dengan peningkatan standar keamanannya.

Sumber : Balai KSDA Yogyakarta

Penanggung jawab berita: Kepala Balai KSDA Yogyakarta-Muhammad Wahyudi (HP 0852-4401-2365)

Kontak informasi: Call center Balai KSDA Yogyakarta (0821-4444-9449)

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini