Senin, 25 Juli 2022
Pematangsiantar, 25 Juli 2022. Guna memfasilitasi usaha ekonomi produktif kelompok masyarakat di sekitar kawasan konservasi dan dalam rangkaian Road To Hari Konservasi Alam Nasional (HKAN) 2022, Balai Besar KSDA Sumatera Utara melalui Bidang Konservasi Wilayah II Pematangsiantar melakukan serah terima bantuan kepada 3 kelompok tani, masing-masing : Kelompok Tani Rohani di Desa Lumban Balik, Kecamatan Habinsaran, Kabupaten Toba, Kelompok Tani Hutan Lestari di Desa Lumban Rau Utara, Kecamatan Nassau, Kabupaten Toba dan Kelompok Tani di Desa Lumban Lintong, Kecamatan Habinsaran, Kabupaten Toba, pada Kamis, 21 Juli 2022. Ketiga desa tersebut berada berdampingan dengan kawasan konservasi Suaka Margasatwa (SM) Dolok Surungan II dan SM. Dolok Surungan III.
Adapun bantuan yang diberikan berupa uang tunai yang digunakan oleh kelompok tani untuk membeli peralatan pertanian, pupuk dan bibit tanaman, khususnya bibit alpukat, merupakan bentuk perhatian dan dukungan pemerintah dalam rangka memajukan perekonomian masyarakat sekaligus membangun kesadaran dan kepedulian warga untuk ikut menjaga dan melindungi kawasan konservasi SM. Dolok Surungan dari segala ancaman dan gangguan.
Penyerahan bantuan dilakukan langsung oleh Kepala Bidang KSDA Wilayah II Pematangsiantar, Seno Pramudita, S.Hut., ME., didampingi Kepala Seksi Konservasi Wilayah IV Tarutung, Manigor Lumbantoruan, SP. dan Kepala Resort SM. Dolok Surungan.
Sumber : Yustiil Fazri – Balai Besar KSDA Sumatera Utara
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0