Respon Cepat Tim Resort Bukit Batu Padamkan Api Di Wilayah Kawasan SM Bukit Batu

Kamis, 11 Februari 2021

Pekanbaru, 09 Februari 2021 - Tim Resort Bukit Batu melakukan pemadaman kebakaran yang terjadi di wilayah kawasan Suaka Margasatwa (SM) Bukit Batu. Kebakaran terjadi di bagian pinggir dan bagian dalam kawasan.

Pemadaman dilakukan oleh Tim Resort bersama anggota Regu Pemadam Kebakaran (RPK) dari PT BBHA serta Anggota Masyarakat Peduli Api (MPA) Desa Temiang, sejak dari pagi hari sekitar pukul 08:00 waktu setempat. Dalam aksinya, Tim Resort menggunakan satu unit speed boat Balai Besar KSDA Riau yang membawa satu unit mesin pemadam ministracker dan 4 gulungan selang pemadam.

Pada akhirnya, Tim Resort dan mitra berhasil melakukan pemadaman api di dua titik kebakaran hingga tuntas. Saat ini kondisi rawan terjadi kebakaran di wilayah kawasan, dikarenakan musim kemarau dan air sungai yang mulai mengering.

Mari bersama kita tingkatkan pengawasan, jaga kebun, hutan dan lahan dari kebakaran. Karena mencegah lebih baik daripada menanggulangi.

 

Sumber : Balai Besar KSDA Riau

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini