Balai Besar TNLL dan BMKG Propinsi Sulawesi Tengah Jalin Kerjasama

Kamis, 15 Oktober 2020

Palu, 15 Oktober 2020 - Balai Besar Taman Nasional Lore Lindu (BBTNLL) jalin kerjasama dengan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Provinsi Sulawesi Tengah terkait Stasiun Atmosfer Pengamatan Global Lore Lindu Di Desa Bariri, Kabupaten Poso. Kerjasama ini dituangkan dalam penandatanganan Rencana Kerja Tahunan (RKT) Perjanjian Kerjasama antara BBTNLL dengan BMKG Provinsi Sulawesi Tengah. Kerjasama ini dilaksanakan pada pembukaan Sekolah Lapang Iklim (SLI) yang mengusung tema “Memahami Informasi Iklim untuk Ketahanan Pangan Nasional di Masa Pandemi Covid-19” yang diselenggarakan BMKG Provinsi Sulawesi Tengah di Desa Binangga, Kecamatan Maraola, Kabupaten Sigi, Rabu (14/10).

Dalam sambutannya, Kepala BBTNLL, Ir. Jusman mengatakan melalui kerjasama yang digagas akan mempermudah koordinasi pemantauan cuaca dan iklim kawasan TNLL oleh stasiun pengamatan tersebut. “Secara umum BMKG memiliki domain dan tupoksi soal ini. Kami mengucapkan terima kasih dan ke depan hal ini akan mempermudah pengawasan kawasan yang menjadi wilayah kerja TNLL,” tutur Ir. Jusman. Dalam kegiatan tersebut, hadir pula sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sigi seperti Kepala Desa Binangga, Kepala Dinas Pertanian Sigi.

 

Sumber : Balai Besar TN Lore Lindu

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini