Tangkap Burung, BBKSDA Riau Edukasi Anak - Anak

Jumat, 11 September 2020

Pekanbaru, 11 September 2020 – Kepala Seksi Konservasi Wilayah III, Bapak MB Hutajulu bersama anggota Resort Duri Balai Besar KSDA Riau melakukan patroli kawasan mandiri di sekitar hutan Talang, Suaka Margasatwa Balai Raja, Kabupaten Bengkalis pada Minggu, 6 September 2020.

Petugas menemukan anak - anak dari Kelurahan Bathin Solapan menangkap burung berkicau dari kawasan konservasi tersebut. Mereka menangkap burung – burung tersebut menggunakan getah karet dengan umpan burung untuk memancing kedatangan burung lainnya. Memperhatikan hal tersebut, Kepala Seksi Konservasi Wilayah II bersama tim melakukan sosialisasi kepada anak anak tersebut dan mereka berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya kembali.

Kemudian mereka bersama sama melepasliarkan burung – burung tersebut ke alam bebas, karena mereka butuh kebebasan dan perlindungan dari kita untuk kelestariannya #karenakonservasitakmungkinsendiri

Sumber : Balai Besar KSDA Riau

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini