Pemberdayaan Masyarakat Kelompok Tani Desa Hutapuli sudah Mebuahkan Hasil

Selasa, 07 Juli 2020

Selasa, 7 Juli 2020 - Kegiatan Pemberdayaan Masyarakat tahun 2019 di Desa Hutapuli mendapatkan bantuan bibit bawang merah dan juga alat pembuat gula semut. Hari Senin, 06 Juli 2020 Bapak Kepala Balai Taman Nasional Batang Gadis, Ir. Sahdin Zunaidi, M.Si beserta bapak Kepala Seksi PTN Wilayah II Mahnafruzar dan beberapa staff Taman Nasional Batang Gadis (TNBG) mengunjungi Desa Hutapuli untuk melaksanakan kegiatan Monitoring Progress Pemberdayaan masyarakat di Desa Hutapuli atas bantuan TNBG berupa bibit bawang merah. Penanaman bibit bawang merah saat ini sudah memasuki tahap ketiga. Dua tahapan awal dilaksanakan secara bersama-sama dalam kebun kelompok.

Berdasarkan informasi yang disampaikan oleh Ketua Kelompok Saudara yaitu Hasmar Suhaemi, hasil panen mencapai 397 kg dengan persentase peningkatan produksi 62 %. Hasil yang didapat sebanyak 300 rb per anggota kelompok dengan jumlah anggota 38 orang. Hal ini sangat membantu masyarakat dalam mencukupi kebutuhan sehari hari. Penanaman tahap ketiga ini dilaksanakan di masing-masing kebun anggota kelompok. Karena keberhasilan dari penanaman bibit bawang ini, pemerintah desa Hutapuli turut membantu menambah pembelian bibit bawang agar semua masyarakat desa hutapuli dapat menanam bawang di kebun masing-masing.

Masyarakat desa tetap mengaharapkan perhatian dan pendampingan dari TNBG berupa peningkatan kapasitas kelompok tani dalam budidaya bawang merah. Adapun bantuan peralatan gula semut masih belum dapat digunakan karena masih ada kekurangan alat berupa kuali dan oven.

 

Sumber: Balai TN Batang Gadis

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini