Dirjen KSDAE Bahas YKAY Bersama GKR Mangkubumi

Senin, 06 Juli 2020

Yogyakarta 4 Juli 2020 - Direktur Jenderal KSDAE Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Ir. Wiratno, M.Sc bertemu dan berdiskusi bersama Dewan Pembina Yayasan Konservasi Alam Yogyakarta (YKAY), GKR Mangkubumi hari Minggu (4/7/20). Turut hadir pada pertemuan ini, Sekretaris Ditjen KSDAE, Ir. Tandya Tjahjana, M.Si dan Kepala Balai KSDA Yogyakarta, Muhammad Wahyudi, serta perwakilan dari YKAY.

Bertempat di Hotel GAIA Cosmo Yogyakarta, pertemuan ini dimaksudkan untuk membahas kondisi YKAY sebagai salah satu lembaga konservasi (LK) dibawah binaan Ditjen KSDAE yang juga merupakan salah satu aset bagi Kulonprogo.

Pada kesempatan ini, Kepala Balai KSDA Yogyakarta melaporkan hasil monev pelaksanaan kegiatan YKAY selama 3 bulan terakhir kepada Dirjen KSDAE dan GKR Mangkubumi. Terhitung mulai bulan Maret – Mei 2020, Balai KSDA Yogyakarta mendapat mandat dari Ditjen KSDAE untuk melakukan pendampingan dan supervisi pelaksanaan operasionalisasi YKAY.

Apresiasi dan ucapan terimakasih GKR Mangkubumi disampaikan kepada Ditjen KSDAE yang telah memberikan bantuan operasional kepada YKAY melalui Balai KSDA Yogyakarta selama 3 bulan terakhir ini. Lebih lanjut GKR Mangkubumi juga mengharapkan bimbingan dari Ditjen KSDAE dalam mendukung kelanjutan kegiatan YKAY.

Beberapa point yang dibahas dalam pertemuan ini antara lain terkait upaya penyelamatan satwa dan pengembalian satwa ke alam yang dilaksanakan melalui kerjasama antara Balai KSDA Yogyakarta dan YKAY seperti kegiatan release 6 (enam) ekor buaya yang sudah dilaksanakan di Taman Nasional Way Kambas dengan menggandeng JAAN beberapa waktu yang lalu. Selanjutnya pada pertengahan bulan Juli 2020 akan dilaksanakan release aves yang terdiri dari 3 (tiga) ekor elang dan 2 (dua) ekor merak hijau ke Taman Nasional Baluran. Untuk mendukung program rehabilitasi orangutan akan dilakukan kerjasama dengan Center of Orangutan (COP) mulai Juni 2020 sampai dengan proses translokasi dan release orangutan. Kerjasama dengan mitra KLHK (LSM/NGO) akan terus dilakukan untuk penggalangan donasi yang ditujukan untuk mendukung program traslokasi dan release satwa liar ke alam. Selain itu juga dibahas langkah tindak lanjut terkait proses perubahan status YKAY dari LK umum menjadi LK khusus.

Sebagai penutup kegiatan ini, Dirjen KSDAE menyerahkan piagam penghargaan kepada GKR Mangkubumi sebagai wujud apresiasi Ditjen KSAE kepada GKR Mangkubumi atas peran aktifnya dalam upaya konservasi satwa liar dilindungi.

 

Sumber : Balai KSDA Yogyakarta

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini