Doa Bersama Secara Virtual Untuk Bangsa Dari Tokoh Lintas Agama/ Masyarakat Nusa Tenggara Timur

Sabtu, 18 April 2020

Kupang, 18  April 2020. Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan jajaran Pemerintah Kabupaten sejak awal merebaknya wabah Covid-19 telah melakukan langkah langkah pencegahan Covid-19 di seluruh wilayah NTT diantaranya Surat Edaran Gubernur Nusa Tenggara Timur Nomor BU.440/03/ Kesehatan Prov. NTT/2020 tanggal 10 Maret 2020 tentang Upaya Pencegahan Penularan Covid-19 di Tempat Kerja serta Intruksi Gubernur Nusa Tenggara Timur Nomor 180.5.54/1/KESBANGPOL tanggal 6 April 2020 Tentang Penggunaan Masker, Penyediaan Sarana Cuci Tangan dan Pelarangan Makan di Rumah Makan. Kebijakan ini sejalan dengan kebijakan pemerintah dalam upaya pencegahan dan penanganan penyebaran wabah Covid-19, maka seluruh jajaran pemerintah maupun swasta serta seluruh lapisan masyarakat wajib mendukung kebijakan tersebut sebagai upaya kita bersama untuk mencegah penyebaran Covid-19 di NTT.

Balai Besar KSDA Nusa Tenggara Timur (BBKSDA NTT) sebagai salah satu UPT Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan yang mengemban amanah Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan selaku Koordinator Wilayah UPT KLHK Provinsi NTT turut merasakan keprihatinan dengan kondisi roda pemerintahan dan perekonomian yang berjalan tidak sebagaimana biasa.

Sesuai perintah Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan melalui Surat Edaran dan Maklumat Direktur Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistem, BBKSDA NTT telah melaksanakan beberapa kegiatan dalam rangka penanggulangan COVID 19 yang dilaksanakan antara ; Sterilisasi Perkantoran, Sterilisasi Pemukiman Pegawai, Penambahan daya tahan tubuh untuk Pegawai, Pemberian dukungan kepada petugas medis Penanganan Covid 19 di RSUD Prof WZ Yohanes dan penyiapan APD untuk Pegawai.

Menyikapi masa darurat yang telah memasuki bulan ke II Direktur Jenderal KSDAE (Ir. Wiratno, MSc) memberikan arahan kepada Kepala Balai Besar KSDA NTT (Ir. Timbul Batubara, MSi) dimana selaku Koordinator UPT Kementerian LHK untuk menginisiasi motivasi spiritual bagi Pegawai ASN lingkup UPT Kementerian LHK khususnya, masyarakat  NTT umumnya  untuk menyelenggarakan Doa Bersama Untuk Bangsa dengan Tokoh Lintas Agama  dan Masyarakat Nusa Tenggara Timur.

Agar melalui Doa Bersama seluruh ASN, dan masyarakat di Nusa Tenggara Timur  kiranya tetap solid dan Bersama sama pemerintah menghadapi wabah Covid 19. Melalui cara cara sebagaimana telah dituangkan pemerintah dalam Protokol Penanggulangan Wabah COVID 19.

Kegiatan ini disamping menindak lanjuti arahan dan himbauan Menteri LHK dan Dirjen KSDAE untuk memperkuat kebersamaan bagi ASN dan keluarganya dalam menghadapi wabah Covic 19.  Juga dimaksudkan untuk mensosialisasikan kepada Masyarakat luas khususnya warga ASN Kementerian LHK di Provinsi NTT, untuk tetap bertahan tidak melakukan perjalanan.

Dan yang tak kalah pentingnya adalah memohon kepada ALLAH, Tuhan Yang Maha Esa, agar seluruh keluarga ASN, dan masyarakat NTT diberikan kekuatan, kesabaran dan selalu Bersama dalam bekerjasama mendukung kebijakan pemerintah untuk tinggal di rumah (Stayhome).

Memohon kepada ALLAH, Tuhan Yang Maha Esa, agar bencana Wabah Covid 19 segera berlalu, dan seluruh masyarakat NTT khususnya dan Indonesia serta seluruh dunia segera terbebas dari wabah Covid 19 dan beraktifitas normal seperti sedia kala.

Peserta DOA BERSAMA UNTUK BANGSA DARI TOKOH LINTAS AGAMA/ MASYARAKAT NUSA TENGGARA TIMUR diikuti oleh Bupati Manggarai, Bupati Manggarai Timur, Pimpinan OPD Kab Manggarai dan Mangarai Timur, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Manggarai Timur, TNI KODIM 1612 Manggarai, POLRl Polres Manggarai, Dirjen KSDAE, Sekditjen KSDAE, Dinas LHK NTT, Ka UPT LHK NTT, Ka UPT lingkup Ditjen KSDAE, Sekda Manggarai, Kasdim Manggarai, Imam Masjid Agung Ruteng, Ketua Dewan Paroki Ruteng, Perwakilan Pemda Manggarai Timur, Perwakilan Polres Manggarai, DWP BBKSDA NTT, Direktorat PJLHK dan Aparatur Sipil Negara  UPT  Kementerian LHK lingkup  NTT, bersama pemuka agama dan tokoh adat/ masyarakat serta duta LHK Provinsi NTT (Vivian Tjung).

Sumber : Balai Besar KSDA Nusa Tenggara Timur

HUMAS – BBKSDA NTT

EMAIL : bbksdantt@gmail.com

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Belum terdapat komentar pada berita ini