Senin, 02 Desember 2019
Geronggang, 20 November 2019 – Balai Konservasi Sumber Daya Alam Kalimantan Selatan kembali berkolaborasi dengan PT. Arutmin Indonesia dalam hal Pengelolaan Kawasan Konservasi Cagar Alam Teluk Kelumpang. Kepala Seksi Konservasi Wilayah 3 Batulicin Nikmat Hakim Pasaribu, S.P, M.Sc menunjuk tim yaitu Fakhruraji, Achmad Nabawi (Kepala Resort CA Teluk Kelumpang), Agung Reynanto Rizal (kepala resort CA Teluk Pamukan) Chairil Fahmi, Yusriansyah, Faisal Akbar untuk membentuk Kelompok Pecinta Kawasan Konservasi di CA Teluk Kelumpang. Acara ini juga dihadiri oleh perwakilan dari PT. Arutmin Indonesia, yaitu Syamsiralam, Kamaruddin dan Noor Firdaus dan juga dihadiri oleh 4 Kepala Desa Bapak Sairimuhlis Kepala Desa Sangsang, Haryono Kepala Desa Tebing Tinggi, Ahdiatul Mukhsin Kepala Desa Sembilang dan Rian Hidayat Kepala Desa Geronggang.
Kelompok Pecinta Kawasan Konservasi ini diberi nama Kelompok Lutung Dahi Putih yang beranggotakan 30 orang yang mewakili dari 4 desa, yaitu Desa Sembilang, Geronggang, Sangsang, dan Tebing Tinggi yang berada di CA Teluk Kelumpang.Kelompok ini diketuai oleh Bapak Farhat, Muhammad Rifai sebagai Wakil Ketua dan Abdul Wahid sebagai Sekertaris.
Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam Kalimantan Selatan Dr.Ir. Mahrus Aryadi M.Sc, sangat mendorong pola-pola Kemitraan di wilayah kerja, sehingga terjadi komunikasi yang baik antara BKSDA dan Masyarakat. Dengan adanya kelompok pecinta kawasan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya keberadaan kawasan konservasi bagi kehidupan masyarakat disekitar kawasan dan dapat menekan tingkat gangguan terhadap kawasan CA Teluk Kelumpang. (ryn)
Sumber : Agung Reynanto Rizal, S.Hut - PEH Seksi Konservasi Wilayah III Batulicin Balai KSDA Kalimantan Selatan
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0