Global Tiger Day ala Balai TN Bukit Tiga Puluh

Senin, 29 Juli 2019

Rengat, 29 Juli 2019Bentuk kegiatan peringatan Global Tiger Day tahun 2019 ala Balai Taman Nasional Bukit Tiga Puluh (TNBT) dipenuhi dengan berbagai kegiatan seperti Visit to SchoolPatroli Sapu Jerat dengan Masyarakat Mitra PolhutPameran Harimau Expo, Lomba video pendek, Senam Sehat Maumere, Live Talkshow, Penandatanganan Petisi, Kampanye Pelestarian Alam dan Pembagian bibit Multi Purpose Trees Species (MPTS). “Aksi Kita Untuk Harimau Kita” menjadi tema tahun ini dengan tagar #time4tigers. Tema ini memiliki makna  bagaimana aksi nyata dan kerja kita dapat memberikan dampak positif dalam upaya pelestarian Harimau Sumatera.

Acara ini dihadiri oleh Bupati Indragiri Hulu (Inhu) yang diwakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kab. Inhu, Camat Batang Gansal diwakili oleh Kasie Pembangunan, Kapolsek Batang Gansal yang diwakili oleh Babinkamtibmas, Koramil Batang Gansal, Mitra kerja Balai TNBT yaitu Yayasan PKHS (Penyelamatan dan Konservasi Harimau Sumatera), WWF Indonesia, FZS Jambi, Cabang PT. Bank Mandiri tbk. Rengat, PT. Pertamina EP Asset 1 Lirik Field dan Pemerintah Daerah terkait.

Balai Taman Nasional Bukit Tiga Puluh (BTNBT) akan terus berupaya untuk melestarikan keberadaan Harimau Sumatera, baik melalui upaya preventif, pre-emtif, persuasif maupun represif sesuai kaedah - kaedah yang diatur dalam UU Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya.

Hari Harimau Sedunia atau Global Tiger Day dideklarasikan pada Pertemuan International Tiger Forum di Saint Petersburg, Rusia Tahun 2010 dan diperingati setiap tanggal 29 Juli setiap tahunnya.

Sumber : Balai Taman Nasional Bukit Tiga Puluh


Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini