Penyegaran Polhut Balai TN Wakatobi

Jumat, 14 Juni 2019

Baubau, 13 Juni 2019. Dalam rangka meningkatkan kualitas sumberdaya manusia Polisi Kehutanan yang profesional dan mampu bersaing, Balai Taman Nasional Wakatobi mengadakan “Penyegaran Polisi Kehutanan” yang dilaksanakan pada tanggal 12 – 13 Juni 2019 bertempat di Hotel Galaxy Inn Baubau.

Kegiatan Penyegaran Polisi Kehutanan diikuti seluruh pejabat fungsional polisi kehutanan sebanyak 27 orang, yang berasal dari Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) Wilayah I Wangi-Wangi, SPTN Wilayah II Kaledupa dan SPTN Wilayah III Tomia-Binongko. Penyegaran ini guna mengembangkan sikap, kepribadian dan budaya kerja polisi kehutanan sehingga dapat menunjang keberhasilan pelaksanaan tugas yang berkaitan dengan tupoksi dalam pengelolaan kawasan.

Kegiatan penyegaran POLHUT ini dibuka secara resmi oleh Ir. Abubakar Assagaf, M.Si selaku Kepala Bagian Perencanaan Kepegawaian Biro Kepegawaian KLHK. Dalam kegiatan yang dilaksanakan selama 2 (dua) hari tersebut disampaikan materi-materi terkait tupoksi polhut dengan narasumber dari Kasat Reskrim Polres Wakatobi AKP Aslim, S.H., Kepala Balai Taman Nasional Wakatobi Darman, S.Hut., M.Sc dan Kepala Biro Kepegawaian dan Organisasi KLHK Ir. Abdul Hakim, M.For.St sekaligus menutup secara resmi kegiatan penyegaran POLHUT lingkup Balai Taman Nasional Wakatobi.

Pesan bijak yang disampaikan pada acara penutupan yaitu untuk selalu bersyukur dalam kondisi apapun, ketika kembali ke lapangan sesuai dengan pesan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan bahwa kita sebagai ASN harus berperan aktif menjaga hubungan baik dengan masyarakat, tanpa masyarakat kita tidak akan mampu mengelola hutan dengan baik. Perlu fleksibilitas dalam pengambilan kebijakan dilapangan sesuai dengan asas kepatutan dan asas kelayakan demi kesejahteraan masyarakat. POLHUT sebagai ujung tombak terus semangat untuk pengabdian kita kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Hidup POLHUT, Hidup Hutan Kita dan Selalu Jaya…..!!!

Sumber : Hastuty, S.Hut - Balai Taman Nasional Wakatobi

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini