Meski Cuti Lebaran, Sang Monster Tetap Dipioritaskan

Jumat, 07 Juni 2019

Botang, 2 Juni 2019. Meskipun sudah memasuki libur cuti Hari Raya Idul Fitri, petugas di Balai Taman Nasional Kutai selalu siap sedia menangani laporan dari masyarakat. Minggu pagi, pukul 10.00, Balai Taman Nasional Kutai kembali mendapatkan laporan dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bontang bahwa mereka akan menyerahkan seekor buaya yang telah tertangkap oleh masyarakat.

Buaya muara (Crocodylus porosus) berukuran besar dengan panjang 4,05 meter yang meresahkan masyarakat tersebut tertangkap di Jl. Setya Lencana 1 RT 09 Nyerakat, Kelurahan Bontang Lestari, Kecamatan Bontang Selatan, Kota Bontang. Drs. Anas Taneng selaku Kepala Seksi Penyelamatan dan Investigasi beserta petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bontang menyerahkan satwa liar tersebut ke Balai Taman Nasional Kutai dan diterima oleh tim Wildlife Rescue Unit (WRU). Meskipun terdapat luka-luka ringan bekas jerat, namun buaya dalam kondisi sehat, terlihat dari gerakan merontanya yang masih sangat kuat.

Perlindungan terhadap satwa liar menjadi tugas Balai Taman Nasional Kutai. Sehingga penanganan terhadap satwa liar yang terlibat konflik dengan manusia menjadi prioritas yang harus diselesaikan dengan sebaik-baiknya, dengan tetap menjaga keselamatan satwa. Begitu juga dengan monster perairan tersebut yang harus segera diselamatkan.

Setelah proses serah terima  dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bontang ke Balai Taman Nasional Kutai selesai dilaksanakan, tim WRU segera berkoordinasi dengan BKSDA Kalimantan Timur di Samarinda. Satwa ini pun segera dibawa ke BKSDA untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Bagaimanapun, liburan tidak menyurutkan para petugas Balai Taman Nasional Kutai untuk tetap menjalankan tugas yang telah diamanahkan oleh negara.

Sumber: Balai TN Kutai

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini