Senin, 27 Mei 2019
Selayar, 27 Mei 2019. Bertempat di pelataran Balai Taman Nasional Taka Bonerate, Benteng-Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, hari ini telah berlangsung serah terima jabatan (sertijab) pejabat struktural Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Kepala SPTN Wil. I Tarupa dan Kepala SPTN Wil. II Jinato. Sertijab ini dipimpin oleh Kepala Balai dan dihadiri para komandan resort, kelompok kerja dan seluruh staf Balai Taman Nasional Taka Bonerate.
Kepala balai Faat Rudhianto menyampaikan sambutannya sekaligus membuka acara Sertijab. Beliau menyatakan bahwa serah terima dalam hal ini adalah prosedur yang lazim pada birokrasi pemerintahan. Kepala balai juga menyampaikan selamat bertugas pejabat yang baru semoga bisa on fire, dapat segera menginternalisasikan supporting unitnya masing-masing, bisa membantu saya membangun Balai Taman Nasional Taka Bonerate. Selain sertijab, dilangsungkan acara perpisahan bagi staf yang mendapat promosi jabatan di tempat yang baru.
Adapun pejabat yang serah terima hari ini adalah Nur Aisyah Amnur jabatan baru Kepala SPTN Wilayah II Jinato TNTBR, Muhammad Hasan jabatan baru Kepala Seksi Wilayah I pada Bidang KSDA Wilayah I Balai Besar KSDA SulSel, Usman jabatan baru Kepala Subag Tata Usaha Balai TNTBR, Raduan Kepala SPTN Wilayah I Tarupa TNTBR, Imam Talkah jabatan baru Kepala SPTN Wilayah I pada bidang pengelolaan Taman Nasional Wilayah I Balai Besar TN Lore Lindu di Palu.
Giat ini disertakan serah terima dan penandatanganan memori jabatan dari pejabat yang baru ke pejabat yang lama. Dengan komposisi pejabat yang baru ini diharapkan pengelolaan balai Taman Nasional Taka Bonerate kedepan lebih baik.
Sumber: Balai TN Taka Bonerate
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0