Wisma Cinta Alam Gunung Gede Pangrango

Rabu, 20 Maret 2019

Cibodas, 18 Maret 2019. Sesuai dengan namanya “Wisma Cinta Alam” (WCA),  tempat ini didominasi kegiatan pendidikan cinta alam atau diistilahkan sebagai “Dikoling” (Pendidikan Konservasi Lingkungan Hidup) oleh anak-anak gaul.  Dari 5.040 orang pengunjung WCA pada tahun 2018, sekitar 64 % adalah peserta Dikoling, dengan frekuensi 33 kali.  Pelaksanaannya sekitar tiga kali per bulan dengan jumlah peserta rata-rata 300 orang.  Sebenarnya hampir semua kegiatan pengunjung di WCA berorientasi pada pendidikan konservasi, disamping tentunya kegiatan khusus Dikoling.  Hal ini sudah sesuai dengan visi pengelolaan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango “Taman Nasional Gunung Gede Pangrango menjadi pusat pendidikan konservasi kelas dunia”.

Pada saat ini pelayanan perijinan wisata alam yang dilakukan WCA adalah pelayanan Surat ijin memasuki kawasan konservasi (SIMAKSI) untuk pendakian melalui pintu Cibodas.  Sedangkan untuk mereka yang masuk lewat Gunung Putri dan Selabintana dilayani di masing-masing pintu masuk.  Di samping pelayanan ijin pendakian sudah dilayani di setiap pintu masuk, sistem pelayanan sudah on-line (booking on-line). Dengan demikian jumlah wisatawan yang masuk ke WCA semakin berkurang. 

Konsekwensi perpindahan palayanan perijinan ke pintu masuk, tentunya pusat-pusat informasi (Information Centre) harus mengambil alih sebagian tugas WCA terutama dalam pelayanan informasi.  Personil fungsional PEH bisa digilir untuk bertugas memberikan informasi (mengiterpretasikan materi display) kepada pengunjung di pusat informasi. Dengan demikian diharapkan setiap pengunjung bisa mendapatkan informasi yang memadai.

Selengkapnya silahkan klik link dibawah ini :

http://www.gedepangrango.org/wisma-cinta-alam-mestinya-buka-atau-tutup-pada-hari-hari-libur/

Wisma Cinta Alam Gunung Gede Pangrango

Sumber : Wita Puspita Ningrum dan Agus Mulyana - Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini