Mengenal Herpetofauna

Rabu, 21 November 2018

Kabandungan, 21 November 2018. Selama tujuh hari ini, sejumlah kader konservasi Halimun Salak belajar mengenal herpetofauna di wilayah pegunungan Salak. Teknik survey dan identifikasi jenis menjadi pengetahuan dasar yang harus dimiliki para peserta. Balai Taman Nasional Gunung Halimun Salak menggandeng Ciliwung Reptile Center (CRC) sebagai narasumber dan pendamping lapangan dalam kegiatan ini.

Herpetofauna adalah binatang melata yang di dalamnya berupa jenis amfibi dan reptil. Keberadaan herpetofauna sangat penting dalam rantai makanan dan menjadi bioindikator lingkungan.

Bekerjasama dengan PT Indonesia Power, survey herpetofauna ini merupakan rangkaian kegiatan pembinaan kader konservasi Halimun Salak. Berbagai kegiatan untuk pembinaan kader dilakukan seperti pengenalan metode monitoring satwa dan tumbuhan, kampanye konservasi dan lingkungan, penyadartahuan melalui pendidikan konservasi diharapkan mampu meningkatkan wawasan dan kapasitas kader konservasi.

Sumber : Hermita Widi, Editor : Satria Giri, Foto : Tim Survey Herpetofauna - Balai Taman Nasional Gunung Halimun Salak

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 4

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini