Gema Sapa Alam Bersama Taman Nasional Gunung Palung

Selasa, 07 Agustus 2018

Ketapang, 6 Agustus 2018. Taman Nasional Gunung Palung (TNGP) mendampingi geladian bersama Siswa Pencinta Alam (Sispala) dengan nama kegiatan Gema Sapa Alam Tingkat SMA/SMK se-Kabupaten Kayong Utara. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Gerakan Siswa Pencinta Alam (GESPALA) SMA Negeri 1 Seponti pada Kamis (2/8/2018) – Minggu (5/8/2018) bertempat di SMA Negeri 1 Seponti Kabupaten Kayong Utara. Adapun peserta kegiatan ini adalah Siswa Pencinta Alam berjumlah 50 orang yang berasal dari 10 SMA/SMK di Kabupaten Kayong Utara. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan persaudaraan sesama Siswa Pencinta Alam dan merealisasikan program kerja GESPALA SMA Negeri 1 Seponti

            Kegiatan ini dibuka oleh Camat Seponti. Dalam sambutannya, Pak Camat berpesan kepada para peserta agar tetap menjaga kesehatan selama kegiatan ini berlangsung mengingat agenda yang cukup padat. Agenda dari kegiatan Gema Sapa Alam antara lain pemberian materi, field trip, penanaman mangrove, latihan panjat tebing, rapelling, prusiking, flying fox, dan pemutaran film TNGP. Materi yang disampaikan mengenai kawasan konservasi TNGP, Surat Izin Masuk Kawasan Konservasi (SIMAKSI), kebijakan wisata di Lubuk Baji seperti harga tiket masuk dan kampanye untuk menggunakan tumbler sebagai tempat air minum. Kampanye penggunaan tumbler ini sesuai dengan arahan Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yang menginstruksikan untuk beralih menggunakan tumbler dan mulai meninggalkan air minum dalam kemasan plastik.

            Pihak TNGP mendampingi kegiatan ini sampai akhir yang diwakili oleh Nur Rahman dari SPTN Wilayah I Sukadana dan Gerhana Palung (Rama dan Ramadhan). Salah satu pembina sispala yaitu Faisal berkeinginan untuk dapat berdiskusi dengan TNGP terkait pembinaan kegiatan sispala. “Saya berharap pihak TNGP mau bekerja sama menjadi pembina bagi kegiatan sispala, karena kegiatan seperti ini akan rutin kami laksanakan setiap tahun” ujarnya.  Kegiatan geladian tahun depan rencananya akan dilaksanakan di Pulau Maya Karimata.

            Kepala SPTN 1 Sukadana, Bambang HT menyampaikan bahwa TNGP sangat mendukung kegiatan-kegiatan pendidikan yang berkaitan dengan konservasi. “TNGP sangat mendukung kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh sispala. Kami juga bersedia apabila diminta untuk menjadi pembina. Diharapkan para sispala ini dapat menularkan semangat konservasi ke siswa lainnya, baik yang tergabung dalam sispala maupun yang tidak” ujar Bambang.

 

Sumber: Balai Taman Nasional Gunung Palung

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini