Senin, 30 Juli 2018
Tapaktuan, 30 Juli 2018. Sarbiadi (42) seorang petani asal Desa Lhouk Aman, Kecamatan Meukek, Kabupaten Aceh Selatan menyerahkan seekor satwa lindung berupa Trenggiling (Manis javanica) secara sukarela kepada petugas TN. Gunung Leuser.
Menurut penuturannya, Trenggiling tersebut ia temukan sekitar pukul 22.15 WIB masuk kios di halaman rumahnya. Selanjutnya Sarbiadi menemui saudara Herman Juanda yang merupakan salah seorang petugas Resort Krueng Baro, SPTN Wilayah II Kluet Utara, BPTN Wilayah I Tapaktuan, Aceh Selatan.
Sekitar pukul 09.15 WIB, petugas TN. Gunung Leuser menjemput satwa lindung itu langsung ke rumah yang bersangkutan untuk dievakuasi. Prosesi penyerahan satwa yang gemar makan semut dan rayap ini dilakukan di Desa Lhouk Aman, Kecamatan Meukek, Aceh Selatan Minggu, (29/7/18).
Pada hari yang sama sekitar pukul 11.00 WIB, hewan bersisik keras tersebut kembali dilepasliarkan ke kawasan hutan konservasi TNGL yaitu didalam blok hutan dataran rendah Rantau Sialang, Desa Pasie Lembang, Kecamatan Kluet Selatan, Kabupaten Aceh Selatan.si Manis javanica itu diperkirakan berukuran ± 10 Cm dengan berat ± 3 kg dan berjenis kelamin betina.
PEH BPTN Wilayah I Tapaktuan Soloon Syahruddin Tanjung, S.Hut membenarkan bahwa mamalia bersisik ini diserahkan warga secara sukarela tanpa adanya tekanan dari pihak terkait. Soloon mengapresiasi itikad baik dari masyarakat terhadap pelestarian satwa lindung. [teks ©efa wahyuni, foto © Musrizal| 21072018]
Sumber : Balai TN Gunung Leuser
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0