Kelahiran Anak Gajah Fitri

Jumat, 22 Juni 2018

Barumun, 22 Juni 2018. Berita menggembirakan diterima dari Barumun Nagari Wildlife Sanctuary (BNWS) di Kabupaten Padang Lawas, Sumatera Utara, tentang kelahiran satu individu gajah dari induk yang bernama Dini. Anak gajah berkelamin betina ini mempunyai berat badan 77,44  kg, lahir pada Sabtu, 16 Juni 2018, sekitar pukul 05.00 Wib.

Kondisi anak gajah saat ini dalam keadaan sehat dan  sudah bisa berdiri serta berjalan. Team medis dari BNWS dan tenaga mahout terus memantau perkembangan dan kondisinya. 

Dalam pemberitaan di Harian Kompas, edisi Kamis 21 Juni 2018, pada halaman 10, diberitakan bahwa Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Dr. Ir. Siti Nurbaya Bakar, M.Sc., telah memberikan nama Fitri pada bayi gajah, karena bertepatan dengan momen Idul Fitri. 

Perlu di informasikan, bahwa induk gajah Dini, yang berumur sekitar 30 tahun, sebelumnya adalah gajah jinak penghuni Pusat Latihan Gajah (PLG) Holiday Resort, Aek Raso, Kabupaten Labuhan Batu Selatan. Baru pada bulan Mei 2015 resmi pindah ke BNWS. Dengan kelahiran anak gajah Fitri, maka bertambahlah populasi gajah di BNWS yang semula 12 ekor menjadi 13 ekor. (Gunawan Alza).

Sumber : Balai Besar KSDA Sumatera Utara

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini