bksdabengkulu.id : Situation Room Balai KSDA Bengkulu Akhirnya Diluncurkan

Rabu, 15 November 2017

Bengkulu, 15 November 2017. Balai KSDA Bengkulu situation room dengan alamat situs: http://bksdabengkulu.id. Hal ini dilakukan dalam rangka meningkatkan efektivitas pengelolaan program konservasi sumber daya alam dan ekosistem. Acara peluncuran Situation Room dilakukan secara internal oleh Kepala Balai KSDA Bengkulu, Ir. Abu Bakar dan dihadiri oleh seluruh Kepala Seksi Konservasi Wilayah (SKW), Kepala Kesatuan Pengelolaan Hutan Konservasi (KPHK), Kepala Resort dan Kepala Urusan Lingkup Balai KSDA Bengkulu. Situation room atau ruang situasi/kendali ini berfungsi sebagai pusat data dan informasi Balai KSDA Bengkulu.

Situation room yang dikembangkan oleh Balai KSDA Bengkulu memiliki dua tampilan, yaitu tampilan internal dan tampilan publik. Informasi yang berbeda akan disajikan dalam kedua tampilan tersebut. Informasi pada tampilan publik akan diperuntukan untuk masyarakat umum dan informasi yang ditampilakan berupa profil kawasan konservasi lingkup Balai KSDA Bengkulu. Tampilan internal berisi data yang lebih lengkap dan hanya dapat diakses oleh petugas Balai KSDA Bengkulu.

Balai KSDA Bengkulu terus berupaya untuk melakukan perbaikan dalam pengelolaan data dan informasi. Data dan informasi akan disimpan dalam sistem situation room serta dianalisis sesuai dengan kebutuhan. Data hasil analisis harus dapat menjadi dasar pengambilan keputusan strategis Balai KSDA Bengkulu.

Sumber: Balai KSDA Bengkulu

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini