FORMATAN Upaya Pengelolaan CA Mandor Berbasis Masyarakat

Rabu, 18 Oktober 2017

Mandor, 17 Oktober 2017 bertempat di Gedung Ruang Pertemuan Kantor Kecamatan Mandor telah dilaksanakan Sosialisasi Rencana Pengelolaan Kawasan Hutan dengan Tujuan Khusus serta Sosialisasi dan Pembentukan Ranting Forum Penyelamatan  Hutan dan Lahan (FORMATAN) Kecamatan Mandor. Pada kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan secara simbolis bibit tanaman kemiri sunan kepada para kepala desa.

Hadir dalam acara tersebut, antara lain Perwakilan Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat selaku pembina Formatan, Kepala BPBD Kalbar selaku ketua, Kepala BKSDA selaku ketua harian, Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalbar selaku wakil ketua, Kepala Dinas Permukiman dan Lingkungan Hidup selaku sekretaris, Dekan Fakultas Kehutanan Universitas Tanjung Pura, Direktur IDH, Ketua Yayasan Belantara serta undangan dari berbagai pihak di antaranya muspika dan muspida setempat, pemuka masyarakat dsb.

Dalam sambutan acara tersebut Kepala Balai KSDA Kalbar, Sadtata Noor Adirahmanta, S.Hut M.T menyampaikan perlunya diskusi lanjutan antar pihak untuk merealisasikan tujuan dibentuknya formatan, yakni masyarakat terlibat aktif dalam mengelola  dan menjaga kawasan yang berada di wilayah Kecamatan Mandor  dan yang paling utama peserta memahami hadirnya Formatan dapat meningkatkan kepedulian terhadap hutan dan pemanfaatannya, serta dapat meningkatkan dukungan tata kelola hutan untuk mempertahankan fungsi kawasan dan tujuan KHDTK dalam mencegah kerusakan hutan dan lahan dengan pendekatan preventif, edukatif, humanis, dan konsisten.

Dalam rangkaian acara Pembentukan FORMATAN ditandai dengan penandatangan komitmen semua pihak dan disaksikan oleh pejabat terkait. Selanjutnya setelah mengikuti sosialisasi dan pembentukan Formatan tersebut, Kepala Balai KSDA Kalbar meninjau Kantor Resort Mandor dan  Wilayah Cagar Alam Mandor. Memberikan pembinaan serta dukungan moril kepada seluruh jajaran petugas Resort Mandor, mengingat petugas di lapangan merupakan ujung tombak yang dengan tulus, ikhlas dan militansi tinggi telah menjaga kawasan konservasi yang menjadi tanggung jawab kita bersama dalam pengelolaannya. Kepala Balai berulangkali menyampaikan kepada seluruh staf baik yang di Balai maupun Seksi Konservasi Wilayah agar dapat memberikan perhatian dan dukungan nyata bagi para petugas di lapangan sehingga mereka dapat melaksanakan tugas dan fungsinya secara maksimal.

Sumber: Balai KSDA Kalimantan Barat

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini