Pangdam XIV Hasanuddin Kagumu Keindahan P. Tinabo,TN. Taka Bonerate

Kamis, 12 Oktober 2017

Tinabo, 12 oktober 2017. Pulau Tinabo dengan segala keindahannya tidak bisa dipungkiri lagi mempunyai daya tarik yang tiada tara. Dipastikan siapa saja yang melihat baik itu melalui sosial media pun mendapat informasi dari cerita mulut ke mulut pasti akan mengaguminya. Sama halnya dengan seorang Mayor Jenderal TNI Agus Surya Bakti yang saat ini menjabat sebagai Pangdam XIV Hasanuddin beserta Ny Bella Saphira ASB dan rombongan.

Menggunakan 3 (tiga) buah speed boat, termasuk "SeaRider Basarnas' dan speed boat Kesehatan, rombongan Pangdam, Asisten, Danrem Toddopuli dan Kodim 1415 Kepulauan Selayar menyambangi P. Tinabo dan disambut langsung oleh Kepala Balai TN Taka Bonerate, Ir. Jusman.

Selain menikmati indahnya pulau Tinabo sang jenderal juga melakukan beberapa bakti kegiatan yang salah satunya adalah memberikan bantuan alat tulis menulis/buku dan sejumlah uang tunai kepada siswa SLTA Pulau Tarupa yang disertai Kepala Desa dan guru pendamping.

Selama di Tinabo beliau dipandu langsung oleh petugas TN Taka Bonerate, berinteraksi dengan kawanan hiu yang berenang bebas di depan wisma, giat snorkeling dan kano serta menikmati indahnya pulau gosong Bungin Tinabo.

Meski hanya semalam di Tinabo, sang jenderal dan istri sangat kagum akan keindahan Tinabo. "Sayang waktu kunjungan sangat singkat", ungkap sang Jenderal. Mayjen TNI Agus Surya Bakti menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas penerimaan dan upaya yang dilakukan oleh institusi Kementerian LHK dalam menjaga dan mengembangkan tempat yang indah ini.

"Dibandingkan dengan Maldive, tempat ini jauh lebih indah dan masih terjaga", kata Ibu Bella Safira. Semoga yang disampaikan, benar adanya. Akan menjadi penyemangat dan tambahan energi baru bagi pengelola. 

Sumber : Asri/ PEH Balai TN. Taka Bonerate
Foto : Saleh Rahman/ PEH Balai TN. Taka Bonerate

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini