Balai TN Matalawa Jadi Juri Lomba Ketangkasan Baris Berbaris

Minggu, 03 September 2017

Sumba Timur, 2 September 2017. Saka Wanabakti Laiwangi Wanggameti menyelenggarakaan Lomba Ketangkasan Baris Berbaris (LKBB) ke- IV bertempat di halaman kantor Bupati Sumba Timur.

Lomba ini bertujuan untuk 1)menjalin silaturahmi antar gugus depan (gudep), 2) meningkatkan pemahaman tentang baris berbaris, 3) meningkatkan mental disiplin, semangat persatuan serta cinta tanah air dan NKRI.

Kegiatan ini diikuti oleh 21 gudep yaitu gudep tingkat Penggalang 9 regu dan Penegak 12 sangga.
Penilaian dilakukan oleh juri yang berasal dari Brimob Sumba timur, TNI AL, Polres Sumba Timur, Balai TN MATALAWA dan Gugus Depan 075-076 Infokom.

Adapun pemenang untuk tingkat Penegak sbb :
1. Juara 1 MAS Waingapu
2. Juara 2 MAN 1 Waingapu
3. Juara 3 SMKN 1 Waingapu

Sedangkan untuk tingkat penggalang :
1. Juara 1 SMP Negeri 1 Waingapu
2. Juara 2 SMP Kasih Agape
3. Juara 3 SMP Negeri 1 Kanatang

Sumber : Balai TN Manupeu Tanahdaru dan Laiwangi Wanggameti (Matalawa)

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini