Sukses, Nilai METT TN Aketajawe Lolobata Tahun 2017 Meningkat

Rabu, 02 Agustus 2017

Sofifi, 2 Agustus 2017. Berlangsung selama dua hari,dari tanggal 31 Juli sampai 1 Agustus 2017, kegiatan Penilaian Efektivitas Pengelolaan Kawasan Konservasi atau biasa disebut dengan METT (Management Effectiveness Tracking Tools) Balai Taman Nasional Aketajawe Lolobata (TNAL) berjalan dengan baik. Acara pembukaan dilaksanakan di ruang rapat Bidadari kantor Balai TNAL sedangkan acara inti, penilaian kuisioner dilaksanakan di cafe DoubleM di Sofifi, Maluku Utara.

Metode penilaian (informal) ini dipilih agar para peserta merasa nyaman dan tidak jenuh dalam proses penilaian yang biasanya terjadi pada acara-acara rapat formal. Diselingi dengan aktivitas lain, seperti hiburan karaoke, pemesanan camilan dan tentunya minuman kopi layaknya pengunjung kafe, para peserta pun menikmati kegiatan penilaian METT sampai selesai. Kebanyakan dari peserta menyatakan sangat berkesan dengan sistem pertemuan yang santai seperti ini, bahkan salah satu peserta menyatakan bahwa mereka akan tetap ikut kegiatan walaupun berlangsung selama satu minggu. Fasilitator yang memberikan arahan dan penjelasan selama penilaian berlangsung adalah Kepala Seksi Perencanaan Pengelolaan KSA TB, Ibu Dewi.

 “Kegiatan ini berjalan dengan sangat baik, suasana yang mencair (santai) menjadikan peserta tidak segan-segan dalam menyampaikan pendapat” papar Ibu Dewi.

Beliau juga menambahkan bahwa “Hasil penilaian METT di TNAL merupakan hasil yang murni, karena berasal dari penilaian sendiri oleh para peserta dan bukan arahan atau paksaan dari fasilitator maupun pihak TNAL”.

Hasil penilaian METT oleh peserta yang berasal dari berbagai pihak didapatkan bahwa nilai METT Balai TNAL sebesar 76%. Nilai tersebut melebihi nilai yang ditargetkan oleh Balai TNAL. Pada tahun 2015 nilai METT Balai TNAL sebesar 61%, jadi mengalami kenaikan sebesar 15%.

Kepala Balai TNAL, Sadtata Noor Adirahmanta, S.Hut. MT memberikan apreisiasi setinggi-tingginya kepada panitia penilaian METT atas terselenggaranya acara dengan sukses.

“Apa Saya bilang, anda (staf TNAL) itu mobil Ferrari..maka larilah 200 km/jam...hajar bleh” pungkas Pak Tata.

 

Oleh: Akhmad David Kurnia Putra - Polhut Balai Taman Nasional Aketajawe Lolobata

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini