Si Belang Terpantau, BBKSDA Sumut Sosialisasi Mitigasi Konflik Satwa Liar

Rabu, 23 Maret 2022

Kepala Bidang KSDA Wilayah II Pematangsiantar saat memberikan sosialisasi mitigasi konflik satwa liar

Pintu pohan, 23 Maret 2022. Bermula dari kemunculan satwa liar Harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) pada Senin, 8 Maret 2022, kemudian langsung disikapi Bidang KSDA Wilayah II Pematangsiantar Balai Besar KSDA Sumatera Utara dengan melakukan Sosialisasi Mitigasi Konflik Satwa Liar di aula kantor Desa Pintu Pohan, Kecamatan Pintu Pohan Meranti, Kabupaten Toba, pada Senin 14 Maret 2022. Sosialisasi yang ditujukan kepada masyarakat Desa Pintu Pohan turut dihadiri Plt. Camat Pintu Pohan Meranti, Kanit Reskrim Kepolisian Sektor Porsea, Komando Rayon Militer (Koramil) Porsea, UPTD KPH Wilayah IV Balige dan Kepala Seksi Konservasi Wilayah IV Tarutung.

Dalam sosialisasi tersebut, Kepala Bidang KSDA Wilayah II Pematangsiantar, Seno Pramudito, S.Hut, ME., menghimbau kepada masyarakat Desa Pintu Pohan jika dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari termasuk saat melakukan pekerjaan di ladang,  agar tidak melakukannya secara sendirian, usahakan dilakukan oleh beberapa orang (secara berkelompok).

“Selain itu juga kami menghimbau kepada masyarakat untuk tidak memasang jerat yang dapat membahayakan dan mengancam kehidupan satwa liar termasuk jenis yang dilindungi. Sejauh mungkin hindari tindakan-tindakan atau perbuatan-perbuatan yang berdampak buruk, baik bagi warga maupun bagi satwa liar. Bila menemukan adanya tanda-tanda kehadiran satwa liar, agar segera melaporkan kepada pihak-pihak terkait terdekat untuk dilakukan tindakan penanganan,” ujar Seno.

Perkembangan terakhir, hasil penyisiran tim patroli di lapangan pada Sabtu, 19 Maret 2022, menemukan adanya jejak harimau, namun lokasinya jauh dari pemukiman maupun perladangan masyarakat. Untuk itu tim mengingatkan agar masyarakat tetap tenang dan senantiasa waspada. Tim akan terus memantau perkembangannya.

Sumber : Yustiil Fazri – Balai Besar KSDA Sumatera Utara

 

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini