Langkah Rutin Antisipasi Karhutla TN Tesso Nilo

Minggu, 13 Maret 2022

Lubuk Kembang Bunga, 14 Maret 2022. Guna mengantisipasi Kebakaran Hutan, petugas Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) Wilayah I Lubuk Kembang Bunga (LKB) Balai Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN) melaksanakan patroli secara gabungan dengan anggota 1 orang Penyuluh ,1 orang Polhut, 1 orang PEH, dan 3 orang Brigdalkar TN Tesso Nilo Rabu 02 s.d 04 Maret 2022. Tak hanya patroli, petugas juga melakukan pengecekan sarpras dalkarhut di SPTN Wilayah I LKB, dimana kondisinya ada yang masih baik dan ada beberapa yang harus diperbaiki.

Patroli difokuskan pada beberapa titik rawan, pada daerah Resort Lancang Kuning Air Sawan dilakukan pemantauan kondisi rehabilitasi hutan dan lahan (RHL) TN Tesso Nilo. Di lokasi tersebut juga ditanam bibit tumbuhan dan sosialisasi kepada masyarakat untuk tidak merusak tanaman RHL yang sudah ditanam serta memberikan penyuluhan untuk tidak membuka lahan dan membakar hutan.

Pada patroli di daerah Resort Air Hitam Bagan Limau, tepatnya di daerah gambangan dan bukit apolo, sosialisasi juga dilakukan kepada masyarakat terkait larangan untuk tidak lagi menanam sawit di dalam kawasan Taman Nasional Tesso Nilo sesuai dengan surat edaran dari Kepala Balai Taman Nasional Tesso Nilo. Sepanjang melakukan patroli darat ini, tidak ditemukan titip api pada kawasan.

Sumber : Balai Taman Nasional Tesso Nilo

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini