Sosialisasi Tumbuhan dan Satwa Liar Dilindungi di Desa Rantau Bertuah, Kabupaten Siak

Kamis, 18 November 2021

Pekanbaru, 18 November 2021 - Balai Besar KSDA Riau, Seksi Perencanaan, Perlindungan dan Pengawetan melakukan kegiatan sosialisasi Tumbuhan dan Satwa Liar (TSL)  yang dilindungi  di Desa Rantau Bertuah, Kec. Minas, Kab. Siak. Acara dihadiri Kepala Desa dan perangkatnya, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat serta masyarakat setempat. (11/11/2021)

Acara ini bertujuan untuk memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat agar turut serta melestarikan satwa liar dan habitatnya serta tidak melakukan tindakan anarkis terhadap satwa yang dilindungi dan berkoordinasi dengan Balai Besar KSDA Riau melalui call center di Nomor 0813 7474 2981.

Masyarakat sangat antusias mengikuti kegiatan sosialisasi ini karena mereka dapat memahami dan mengetahui jenis satwa liar yang dilindungi. Sosialisasi lebih difokuskan pada kejadian konflik satwa liar Gajah dan manusia yang selalu terjadi di Provinsi Riau. Desa Rantau Bertuah merupakan salah satu wilayah jelajah Gajah dari kelompok Gajah liar Petapahan yang rawan terjadi konflik.

Selain itu, kegiatan ini dilakukan sebagai upaya penyadartahuan kepada masyarakat bahwa manusia dan satwa liar sama pentingnya sehingga perlu berbagi ruang hidup antara manusia dan satwa liar lainnya agar dapat tetap lestari.

Salam konservasi!

 

 

Sumber : Balai Besar KSDA Riau

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini