BTN MaTaLaWa Luncurkan MaMe, Aplikasi Untuk Tingkatkan Partisipasi Masyarakat

Senin, 24 Juli 2017

Waingapu, 24 Juli 2017. Kemajuan teknologi informasi saat ini berkembang semakin pesat.  Pemanfaatan teknologi dan informasi yang relevan memberikan efek positif berupa kemampuan untuk transfer data dan informasi  yang  efektif dan efisien.

Kawasan Taman Nasional Manupeu Tanah Daru dan Laiwangi Wanggameti (TN MaTaLaWa) seluas 90.142 hektar dengan kondisi sumberdaya manusia  terbatas menjadi salah satu tantangan dalam mengelola satu- satunya kawasan taman nasional di Pulau Sumba. Peran serta masyarakat untuk dapat terlibat aktif dalam upaya konservasi menjadi salah satu solusi untuk menjawab tantangan bagi pihak pengelola kawasan. Didasari oleh hal tersebut, Balai TN MaTaLaWa  mengembangkan  sistem informasi manajemen berupa aplikasi MaMe yang dapat digunakan melalui  perangkat telepon pintar berbasis Android dan dapat diakses oleh masyarakat luas.

MaMe merupakan akronim dari Masyarakat Melapor.  MaMe memiliki fitur-fitur yang cukup sederhana dimana para pengguna dapat mengakses langsung sarana Media Sosial resmi TN MaTaLaWa seperti Facebook, Twitter, Youtube, Instagram dan Website, sehingga pengguna dapat memperoleh informasi terkini tentang TN MaTaLaWa.

Fitur lain pada aplikasi ini meliputi Telepon, SMS, WhatsApp, Email dan Kamera. Fitur ini dapat difungsikan sebagai sarana komunikasi untuk memperoleh atau menyampaikan informasi oleh masyarakat kepada pihak pengelola kawasan TN MaTaLaWa. Beberapa contoh sederhana diantaranya adalah jika menemukan kejadian kebakaran hutan, illegal logging ataupun perambahan, masyarakat dapat langsung  menginformasikan melalui fitur-fitur  yang tersedia tersebut.

Selain informasi gangguan terhadap kawasan TN MaTaLaWa, Pengguna aplikasi MaMe juga dapat memanfaatkan untuk memperoleh informasi terkait Prosedur pengajuan Simaksi (Surat Ijin Masuk Kawasan Konservasi, Ijin Penelitian dan Kunjungan Wisata,  informasi terkait objek dan daya tarik wisata alam, akses menuju lokasi wisata, serta informasi lainnya yang dibutuhkan oleh masyarakat.

MaMe telah resmi diluncurkan pada Jumat 21 Juli 2017, dan saat ini sudah dapat dipasang  pada ponsel pintar Android dengan mengunduh di Google Play  dengan kata kunci mame matalawa, atau dapat diakses melalui tautan https://goo.gl/StUu1w.

Kepala Balai TN MaTaLaWa  Maman Surahman. S.Hut., M.Si dalam peluncuran aplikasi ini, beliau menyampaikan kepada seluruh staf dan karyawan untuk tetap semangat dan termotivasi dengan mencari terobosan-terobosan baru dengan slogan “…..Dari MaTaLaWa untuk Konservasi Indonesia….”

Diharapkan dengan peluncuran Mame ini dapat memberikan kemudahan dan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam upaya konservasi kawasan TN MaTaLaWa.

Sumber Info : Balai Taman Nasional Manupeu Tanahdaru dan Laiwangi Wanggameti

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini