Mahasiswa UIN Sumatera Utara Lesehan Ilmiah di TWA Sibolangit

Selasa, 04 Oktober 2022

Peserta Lesehan Ilmiah menjelajahi kawasan TWA Sibolangit

Sibolangit, 30 September 2022. Sebanyak 141 orang mahasiswa didampingi 9 orang dosen pembimbing dari Himpunan Mahasiswa Program Studi Tadris Biologi (HMP-TBIO) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara menyambangi Taman Wisata Alam (TWA) Sibolangit pada Kamis, 29 September 2022, dalam rangkaian kegiatan Lesehan Ilmiah.

Lesehan ilmiah ini merupakan kegiatan yang dilakukan Program Studi Tadris Biologi Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan setiap tahunnya berupa kegiatan observasi atau pengamatan langsung keanekaragaman hayati jenis tumbuhan dan satwa yang ada di Taman Wisata Alam Sibolangit. 

Pemandu mengenalkan kepada mahasiswa berbagai jenis tingkatan tumbuhan serta berbagi pengetahuan tentang ekosistem hutan dan manfaat sumber daya alam.  Tentunya dengan pembelajaran ini akan menambah ilmu pengetahuan bagi mahasiswa melengkapi pengetahuan yang diperoleh di perkuliahan. Diakhir kunjungan M. Rizki Nasution selaku ketua Panitia mengharapkan mahasiswa semakin mengenal dan meningkatnya pengetahuan tentang hutan dan tumbuhan.  Kedepannya juga ikut berperan dalam kegiatan berhubungan dengan konservasi sumber daya alam dan lingkungan. 

TWA Sibolangit merupakan salah satu kawasan konservasi dibawah pengelolaan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Sumatera Utara, dengan Luas 24,85 ha menjadi lokasi pilihan terdekat para pelajar maupun mahasiswa dari kota Medan dan sekitarnya dalam mengenal  hutan konservasi beserta ekosistemnya. Seperti yang dilakukan oleh mahasiswa program studi Tadris Biologi UIN dengan  menyusuri  jalur intepretasi yang menjadi agenda utama kunjungan, dengan  dipandu langsung oleh petugas Resort CA/TWA Sibolangit dan anggota Kelompok Sadar Wisata (Pokdawis) Wisata Alam Sibolangit.

Seluruh mahasiswa peserta Lesehan Ilmiah

Sumber : Samuel Siahaan, SP. – PEH Balai Besar KSDA Sumatera Utara

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini