Rewetting Gambut Untuk Sekat Kanal SM Kerumutan

Rabu, 31 Agustus 2022

Pekanbaru, 31 Agustus 2022 - Seksi Konservasi Wil. (SKW) I Balai Besar KSDA Riau mendampingi 3 (tiga) petugas Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) di sekitar Suaka Margasatwa (SM) Kerumutan, Kel Teluk Meranti, Kec.Teluk Meranti, Kab. Pelalawan sejak Jumat hingga Minggu, 19 s.d 21 Agustus 2022. Pendampingan dilakukan untuk pembuatan sekat kanal dalam rangka rewetting (pembasahan) gambut.

Sekat kanal ini juga diharapkan dapat mengurangi aktivitas illegal logging dan dapat menjadi sumber air apabila terjadi kebakaran hutan dan lahan, khususnya daerah Kelurahan Teluk Meranti yang merupakan salah satu daerah rawan terjadi kebakaran

Rewetting gambut juga dilakukan bersama Pokmas Berkah Muda yang berkedudukan di Kel. Teluk Meranti dengan jumlah anggota 15 orang dan merupakan penduduk lokal. Kegiatan dilakukan dengan membuat 2 sekat kanal yang berada di dalam kawasan SM Kerumutan melalui parit ije dan parit koperasi. Target penyelesaian diperkirakan pada bulan November 2022. Pada tahap ini, baru pembuatan sekat kanal di parit ije, sedangkan di parit koperasi belum dilaksanakan.

Sumber : Balai Besar KSDA Riau

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini