Tingkatkan Pemahaman dan Pengetahuan Hukum Konflik Satwa

Jumat, 23 September 2022

Pekanbaru, 23 September 2022 – Kepala Balai Taman Nasional Tesso Nilo dan jajaran hadiri focus group discussion (FGD) terkait koordinasi penegakan hukum dan penanganan konflik satwa liar dan manusia di sekitar kawasan hutan Prov. Riau pada tanggal 22 - 23 September 2022. Rapat dihadiri unsur Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Kejaksaan, Kepolisian,Dinas dan lembaga terkait dan masyaraka.

Dalam rapat dibahas mengenai upaya peningkatan pemahaman dan pengetahuan masyarakat tentang satwa liar demi mengurangi perburuan satwa liar. Selain itu, harapannya demi terciptanya wawasan bagi petugas dalam penanganan hukum terkait penegakkan hukum (gakkum) khususnya satwa liar.

Kepala Balai TN Tesso Nilo berharap dapat terbangun sinergitas antar stakeholder dalam penanganan konflik satwa liar serta penegakan supremasi hukum.

Sumber : Balai Taman Nasional Tesso Nilo

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini