Kamis, 29 Juni 2017
Ende (29/6/2017). Danau Kelimutu merupakan Obyek wisata unggulan di Pulau Flores. Pada libur lebaran 1438H, ribuan pengunjung memadati lokasi tersebut. Jumlah pengunjung pada masa libur Hari Raya Idul Fitri 1438 H, tgl. 24-27 Juni 2017 total sejumlah : Asing = 173 orang, dan Lokal = 6.786 orang (total asing + lokal = 6.956 orang). Puncak kunjungan terjadi pada tanggal 26 dan 27 Juni 2017 dengan total pengunjung 3.259 orang dan 2.401 orang.
Untuk mencapai target Zero Accident Balai TN Kelimutu menyiagakan petugas baik yang berada di Kantor Balai , SPTNW I dan II dalam pelayanan sebanyak 53 orang (Polhut, PEH, Penyuluh, fungsional umum, dan tenaga kontrak) berupa ticketing, pemanduan, pengamanan, kebersihan kawasan dan fasilitas umum, parkir, P3K, dan pembinaan pedagang masyarakat sekitar kawasan. Selain itu petugas lapangan dibantu aparat keamanan dr Kepolisian Sektor dan Koramil setempat masing-masing 2 orang.
Sumber: Balai TN Kelimutu
Berikan rating untuk artikel ini
Average Rating: 0