Coastal Clean Up Taman Nasional Karimunjawa

Senin, 15 Mei 2017

Pulau Cemara Besar, 15 Mei 2017. Kegiatan bersih pantai yang dilaksanakan pada tanggal 15 Mei 2017, mengambil lokasi di Pantai dan Perairan Pulau Cemara Besar. Ini merupakan kegiatan bersama antara  Departemen Ilmu Kelautan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Dipenegoro (UNDIP) dengan Balai Taman Nasional Karimun Jawa dalam Rangka Praktikum Konservasi di Taman Nasional Karimunjawa.

Kegiatan ini melibatkan 103 orang praktikan, 13 orang asisten dosen, 4 orang dosen Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) UNDIP dan 4 orang pendamping dari petugas SPTN II Karimunjawa Balai Taman Nasional Karimunjawa. Metode bersih pantai ini menggunakan survey keliling pulau Cemara Besar dan mengumpulkan sampah yang ditemui, sampah yang terkumpul disesuaikan dengan kategori yang kemudian ditimbang untuk mengetahui berapa berat sampah yang terkumpul. Adapun perolehan sampah sesuai kategori yaitu  :

  • Sampah jenis plastik seberat 79,5 kg
  • Sampah jenis kain seberat 37,5 kg
  • Sampah jenis kaca 13 kg
  • Sampah jenis besi 2,5 kg
  • Sampah jenis kertas 2,5 kg
  • Sampah jenis karet 77,5 kg
  • Sampah jenis kayu 95 kg
  • Sampah jenis stereofoam 10,5 kg
  • Sampah jenis underwater 38,5 kg

Dengan berat total sampah yang bisa dikumpulkan selama kegiatan bersih pantai adalah 356,5 kg.  Dari pengamatan dilapangan sampah yang banyak ditemukan merupakan jenis plastik botol kemasan air minum.

Sumber Info : Sutris Haryanta, S.H - Kepala SPTN II Karimunjawa Balai Taman Nasional Karimun Jawa

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini