Orangutan Albino Berhasil Diselamatkan BKSDA Kalteng

Selasa, 02 Mei 2017

Palangka Raya – Tim Rescue Reaksi Cepat (TRRC) Seksi Konservasi Wilayah I BKSDA Kalimantan Tengah dan Borneo Orangutan Survival Foundation (BOSF) Nyaru Menteng mengamankan 1 individu orangutan betina berumur ± 5 tahun dengan kondisi sehat, namun mempunyai bulu dan kulitnya putih. Satwa tersebut didapat dari warga Desa Sungai Hanyu Kec. Kapuas Hulu Kab. Kuala Kapuas.

Pengamanan tersebut berawal dari laporan warga bernama Kukun,  yang melaporkan adanya warga yang memelihara orangutan.  Tak lama berselang TRRC bersama BOSF menuju Desa Sungai Hanyu, sesampainya di Kuala Kurun Kabupaten. Gunung Mas, Tim mendapat informasi dari Kapolsek Kapuas Hulu bahwa ada masyarakat Desa Tangirang melaporkan ada yg memelihara orangutan kemudian ditindak lanjuti oleh Kapolsek dan diamankan di Polsek Kapuas Hulu. Saat ini orangutan tersebut dititipkan di BOSF untuk pemeriksaan lebih lanjut dan proses rehabilitasi.

BOSF Memastikan bahwa orangutan tersebut tergolong albino setelah dilakukan pemeriksaan fisik, di antaranya mata orang utan ini peka terhadap cahaya.

Sumber: BKSDA Kalimantan Tengah

Berikan rating untuk artikel ini

Average Rating: 0

Komentar

Login terlebih dahulu bila ingin memberikan komentar.

Login

Belum terdapat komentar pada berita ini